GridOto.com - Diperkenalkan pada tahun 1975, Honda CB400F Super Sport menjadi motor yang paling menawan saat itu.
Saat ini, Honda CB400F termasuk dalam jajaran motor yang sering dijadikan basis motor custom.
Salah satu contoh Honda CB400F custom ialah yang sudah berubah jadi cafe racer ini hasil garapan Toby Jones dari Chattahoochee Skunkworks.
Karena rangka CB400F Super Sport ini sudah dalam keadaan dicustom saat datang pada Toby, pekerjaan jadi lebih mudah.
Baca Juga: Gokil... Honda CB400 Cafe Racer Ini Jadi Topik Thesis S2 Arsitektur
Setelah dipreteli, bagian rangka, swing arm, dan beberapa part berukuran besar mendapat sand blasting dan powder coating.
Beres dengan bagian rangka, bodi-bodi pun menjadi pekerjaan berikutnya yang dilakukan Toby.
Mulai dari jok single seat dan buntut tawon khas cafe racer lawas yang dipasang di atas subframe.
Sementara untuk tangki untuk tampak masih menggunakan bawaan asli Honda CB400F Super Sport.
Baca Juga: Honda CB400F Bernuansa Modern, Buntut Pakai Kawasaki Ninja 300
Lalu untuk setangnya terpasang setang model clip-on, ditambah dengan panel instrumen minimalis keluaran Dime City Cycle.
Tak ketinggalan dipasang juga headlamp bulat, lampu sein dan spion bar-end untuk melengkapi bagian depannya.
Pindah ke kaki-kaki, suspensinya tampak masih mengandalkan bawaannya.
Namun untuk kedua rodanya sudah diganti peleknya dengan yang bermaterial alloy.
Baca Juga: Honda CB400F Cafe Racer Dibangun Dengan Tampang Resik dan Rapi
Kemudian untuk mesin hanya mendapat sedikit ubahan seperti pemakaian sistem pengapian Dyna S, velocity stack dan exhaust system baru.
Sistem kelistrikan pun mendapat pembaruan agar tampilannya jauh lebih resik dan rapi.
Sebagai finishing, kelir British Racing Green dengan aksen kuning dibalurkan pada bodi Honda CB400F ini.
Hasilnya Honda CB400F Super Sport ini berubah menjadi cafe racer lawas yang tampil menarik.