Selain Infus, Efektif Enggak Sih Bersihkan Injector Dengan Cara Dibongkar?

Isal - Jumat, 5 Maret 2021 | 17:40 WIB

Ilustrasi injector motor kotor (Isal - )

GridOto.com - Selama ini kita mengenal metode infus untuk membersihkan injector, lebih sering dilakukan mekanik ketimbang dibongkar.

Metode infus injector banyak dipilih karena paling praktis untuk membersihkan injector daripada dibongkar.

Setelah diinfus, sebenarnya masih perlu enggak sih injector dibongkar untuk dibersihkan?

"Baik diinfus maupun dibongkar memang bertujuan untuk membersihkan injector," buka Muhammad Ikim, Owner RI Matic Shop & Service kepada GridOto.

Baca Juga: Filter Fuel Pump Kotor Lebih Baik Ganti Baru Atau Hanya Dibersihkan?

"Namun dengan metode infus hanya membersihkan bagian holes (lubang) pada nozzle dan jalur bahan bakarnya saja (fuel rail)," tambahnya saat ditemui beberapa waktu yang lalu (02/21).

Makanya menurut Ikim, injector masih perlu dibongkar untuk dibersihkan menyeluruh.

Isal/GridOto.com
Injector motor yang telah dibongkar plastic case-nya

"Namun enggak dibongkar semua, hanya dilepas saja plastic casenya," jelas Ikim.

"Bagian di dalamnya misalnya selenoid coil dibersihkan dengan cairan khusus untuk membersihkan injector, agar kinerja injector kembali maksimal," tuturnya saat ditemui di Jalan Pondok Kopi Raya Blok S4 No.5, Duren Sawit, Jakarta Timur.

Isal/GridOto.com
Injector motor injeksi

Baca Juga: Susah Cari Filter Fuel Pump Honda CRF250 Rally? Pakai Punya Motor Ini