Buell XB12S Cafe Fighter, Pakai Intake Hypercharger Biar Mirip Muscle Car

Fedrick Wahyu - Senin, 1 Maret 2021 | 13:46 WIB

Buell XB12S Cafe Fighter (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Buell XB12S merupakan salah satu motor modern paling menarik dari Amerika Serikat.

Dibekali dengan mesin V-twin 1.203 cc dengan tenaga mencapai 103 hp membuat Buell XB12S cukup tangguh.

Tak jarang, Buell XB12S juga dijadikan bahan custom seperti yang dilakukan David Zima dan Martin dari ROD Motorcycles.

Pavel Rybnicek.
Tampang Buell XB12S ini sangar banget

Dua bersaudara tersebut merombak motor keluaran 2006 ini menjadi sebuah cafe fighter yang begitu sangar dan berotot.

Baca Juga: Special Edition Dari Limited Edition, Sepasang Ronin Bertampang Sangar

Untuk ubahan mereka awali dengan membuatkan subframe baru yang lebih ramping dengan buntut kustom mungil.

Subframe ini kemudian ditumpangi jok single seat berbalut alcantara dan di buntutnya terpasang dua stoplamp LED strip.

Pavel Rybnicek.
Subframe dibuat lebih ramping

Maju ke depan, terdapat sebuah cover yang bukan untuk menutupi tangki tapi menjadi tempat untuk sistem kelistrikannya.

Tangki Buell XB12S ini cukup unik karena menjadi satu dengan rangka depannya yang berukuran besar.

Baca Juga: Tampang Sangar Buell Thunderbolt S3T Dirombak Jadi Street Tracker