Formula E Ad-Diriyah R2: Sam Bird Raih Kemenangan di Balap Penuh Insiden dan Kontroversi

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 28 Februari 2021 | 14:45 WIB

Pembalap tim Jaguar yaitu Sam Bird raih kemenangan pada balapan Formula E Diriyah R2 yang dipenuhi insiden dan kontroversi. (Muhammad Rizqi Pradana - )

GridOto.com - Setelah sempat diundur, musim balap mobil listrik Formula E akhirnya dimulai di Arab Saudi dengan seri Formula E Diriyah R1 dan R2 pada 26-27 Februari 2021.

Adalah Sam Bird yang berhasil mencetak kemenangan pertamanya bersama tim Jaguar di gelaran balap Formula E Diriyah R2 yang digelar Sabtu (27/2/2021) malam.

Pembalap asal Inggris tersebut unggul dari Robin Frijns (Envision Racing) setelah bertarung selama balapan yang akhirnya dihentikan lebih awal.

Balapan Formula E Diriyah R2 dihentikan 2 menit menjelang akhir di belakang safety car akibat insiden yang menimpa Alex Lynn (Mahindra).

Baca Juga: Formula E Rilis Jadwal Balap Musim Ketujuh, Sirkuit Valencia untuk Pertama Kalinya Gelar Balapan Mobil Listrik!

Pembalap muda yang juga asal Inggris tersebut menghantam dinding dalam keadaan terbalik akibat terbang setelah menabrak mobil rekan satu tim Bird yaitu Mitch Evans.

Lynn pun dilarikan ke rumah sakit, namun kini sudah dalam kondisi sadar dan keluar dari rumah sakit setelah dinyatakan sehat.

Kedua pembalap DS Techeetah yaitu Jean-Eric Vergne dan Antonio Felix da Costa finis di urutan 3 dan 4 setelah sempat beberapa kali bersenggolan.

Mereka diikuti oleh Nick Cassidy (Envision Virgin) di posisi 5, meskipun ia dan Vergne akhirnya harus merelakan hasil tersebut akibat penalti.

Baca Juga: Nissan Akan Bertahan di Balap Mobil Listrik Formula E, Jadi Angin Segar Setelah Ditinggal BMW dan Audi

Tidak hanya Cassidy dan Vergne, Rene Rast (Porsche) yang finis di posisi 10 serta rekan setim Sean Gelael di JOTA Sport yaitu Tom Blomqvist (NIO333) yang dinis di posisi 13 juga terkena penalti.

Vergne, Rast, dan Blomqvist terkena penalti 24 detik karena mereka hanya menggunakan satu  dari dua Attack Mode yang diwajibkan.

Keputusan tersebut menjadi kontroversi, lantaran mereka gagal melakukan hal tersebut akibat balapan yang dihentikan lebih awal setelah insiden yang menimpa Lynn.

Twitter/@EbeneSport
Alex Lynn (Mahindra) menghantam dinding dalam keadaan terbalik akibat terbang setelah menabrak mobil Jaguar milik Mitch Evansdi Formula E Diriyah R2.

Akibat rentetan penalti tersebut, da Costa naik ke podium ketiga, disusul oleh duet Sergio Sette Camara dan Nico Muller dari tim Dragon Penske di posisi 4 dan 5.

Oliver Turvey dari tim NIO333 juga naik ke posisi ke-6 di klasifikasi akibatnya, pun dengan pemenang Formula E Diriyah R1 Nyck de Vries dari tim Mercedes yang naik ke posisi 9.

Berikut hasil balap Formula E Diriyah R2:

FIA Formula E
Hasil balap Formula E Diriyah R2
FIA Formula E
Hasil balap Formula E Diriyah R2