Bertabur Part Branded Kaki-kaki Ninja ZX-25R Ini Bikin Melirik

M Aziz Atthoriq - Rabu, 10 Februari 2021 | 17:30 WIB

(M Aziz Atthoriq - )

GridOto.com - Bertabur part branded kaki-kaki Ninja ZX-25R ini bikin melirik.

Masih membahas modifikasi Kawasaki Ninja ZX-25R milik Radityo yang makin sangar berkat sentuhan apik hingga area kaki-kaki.

Cowok berusia 39 tahun ini memilih berbagai part branded yang ditempel pada Ninja ZX-25R miliknya.

Baca Juga: Kawasaki ZX-25R Indonesia (ZRI) Diresmikan, Wadah Pengguna Seluruh Indonesia

Aziz
Bikin melirik kaki-kaki Kawasaki Ninja ZX-25R ini bertabur barang branded.

"Bagian bodi sama part lain kan sudah kena modif, kaki-kaki juga enggak mau kalah gue pasang part-part kece meski harganya lumayan hehe," buka Radit.

langsung aja kita liat nih apa saja sih yang diubah pada Ninja ZX-25R berdecal serigala ini.

Tampil kece! Jika melirik bagian kaki-kaki, salah satunya dengan pemakaian pelek racing berwarna merah marun lansiran OZ Racing ini.

Aziz
Pelek pakai OZ Racing Piega R seharga Rp 33 jutaan

Pelek OZ Racing Piega R ring 17 seharga Rp 33 juta ini menempel menggantikan tugas pelek bawaan motor.

Baca Juga: Raungan Suara 4 Silinder Kawasaki Ninja ZX-25R Makin Sangar Pasang Knalpot Pro Speed Karbon

"Pelek gue ganti bro pakai OZ Racing Piega R merah marun, harganya tau sendiri deh diangka Rp 30jutaan tapi puas sih barangnya kece bahannya keren dan enteng pastinya," ucap sang pemilik motor.

Aziz
Pelek belakang Kawasaki Ninja ZX-25R

Tidak hanya pelek branded, karet bundar yang membalut pun menggunakan ban gak sembarangan yaitu Battlax Hypersport bertekstur soft compound.

Aziz
Pelek OZ Piega R dibalut ban Battlax Hypersport

Ngomongin kaki-kaki gak afdol kalau tidak membahas peredam kejut alias sokbreker.

Untuk sokbreker belakang Radit menggunakan sok pabrikan Swedia tak lain dan tak bukan yaitu Ohlins.

Baca Juga: Bokong Kawasaki Ninja ZX-25R Makin Seksi Templok Stoplamp Custom DRL

Aziz
Sokbreker belakang pakai Ohlins

"Sokbreker belakang gue pakai Ohlins, aslinya bukan PNP buat Ninja ZX-25R tapi jeroannya sudah dicustom sama Ohlins Indonesia jadi pas buat motor ini," terang bapak 2 anak ini.

Nah pelek sudah keren, ban sudah kece eits tentunya bagian pengereman juga kena ubahan yang gak bisa dibilang murah.

Aziz
Sistem pengereman full Brembo depan belakang
Pengereman full sistem dipenuhi part lansiran Italia yaitu Brembo, mulai dari master rem, tabung minyak rem, handel, kaliper sampai discbrake bertuliskan Brembo.

"Rem full pakai Brembo, kaliper depan itu Brembo M4 piringannya juga Brembo, kaliper belakang Brembo 2pot handel dan master rem pastinya juga brembo hehe ya ditotal lumayan deh abisnya," tutup cowok berkacamata nyentrik ini.