GridOto.com - Aston Martin Cognizant F1 Team kembali melanjutkan pergerakan untuk menjadi tim papan atas di F1.
Setelah mendapatkan Sebastian Vettel sebagai pembalap utamanya, Aston Martin kini mengincar mantan pembalap F1, Nico Hulkenberg.
Nico Hulkenberg diplot sebagai pembalap cadangan resmi tim Aston Martin.
Sebenarnya pada musim 2020 lalu, Nico Hulkenberg tampil di 3 seri (balapan 2 kali saja karena sekali gagal start) menggantikan Lance Stroll dan Sergio Perez.
Baca Juga: Setim di Repsol Honda, Marc Marquez dan Pol Espargaro Pernah Bermusuhan dan Ogah Saling Sapa
Hanya saja statusnya bukan pembalap cadangan yang dikontrak, lebih ke pembalap dadakan.
Makanya Hulkenberg tetap bisa balapan dengan tim lain jika dibutuhkan.
"Bisa sangat bagus. Kau tahu, belum ada pengumuman," kata bos tim Aston Martin, Otmar Szafnauer, dilansir GridOto.com dari Essentiallysports.com.
"Tapi lihat saja, kami sudah dekat dengan Nico dan kami sedang diskusi dengannya. Jadi ini akan jadi hal hebat antara kami semua," jelasnya.
Selain jadi pengganti pada F1 2020 kemarin, Nico Hulkenberg sudah akrab dengan tim ini.