GridOto.com - ABT Sportsline pamer modifikasi Audi RSQ8-R, tenaganya teriak tembus 730 dk.
Rasanya tak akan banyak perdebatan untuk mengagumi sosok Audi RSQ8 meski dalam kondisi standar.
Tak sekadar paras sporty, mobil ini juga punya proporsi tenaga besar sehingga layak menyandang label sebagai salah satu SUV tercepat yang dijual bebas saat ini.
Oleh ABT, paket modifikasi ini disebut paket RSQ8-R mencakup pasokan ECU baru berteknologi tinggi juga intercooler yang dirancang khusus.
Kedua komponen anyar ini terbukti signifikan meningkatkan output dan torsi mesin V8 4.000 cc dari 591 dk dan torsi 799 Nm. Naik jadi bertenaga 730 dk dan torsi berlimpah hingga 920 Nm.
Pun dengan top speed yang meningkat 10 km/jam hingga jadi 315 km/jam. Upgrade mesin bukan satu-satunya pilihan, karena konsumen bisa memesan sistem knalpot stainless steel dengan diameter lubang 102 mm, serta suspensi khusus.
Edisi terbatas ini dibikin untuk merayakan ulang tahun ke-125 sang tuner dan cuma diproduksi 125 unit.
Kalau sebelumnya kami pernah mengulas model ini dalam warna hijau metalik. Skema warna bodi Audi RSQ8-R di artikel ialah yang paling baru berkelir biru San Marino metalik.
Sebut saja tambahan add-on depan, samping dan belakang, cover spion, ventilasi ruang kemudi, ekstensi di fender, spoiler atap.
Dan untuk roda, pelek standarnya juga sudah ditanggalkan ganti pelek flow forming buatan ABT sendiri yakni pelek ABT High Performance HR ukuran 23 inci.
Terakhir, ada beberapa sentuhan spesial di kabin seperti lampu masuk kabin ABT, upgrade setir, konsol tengah baru, sandaran tangan, dan jok semi bucker baru yang semakin menyempurnakan perubahannya.