GridOto.com - Yamaha LC135 atau Jupiter MX 135 versi Malaysia ini mengalami modifikasi yang cukup impresif.
Ubahan-ubahan yang dilakukan pun cukup banyak dan mampu membuat tampilannya makin keren.
Untuk yang pertama ada pada bagian kokpitnya kini terpasang speedometer Koso dengan desain modern.
Selain itu ada pemanis berupa saklar-saklar NVX alias Yamaha Aerox 155 dan instrumen Uma untuk mengatur IC atau kiprok.
Baca Juga: Modifikasi Yamaha Jupiter MX 135, Bodi Dilapis Karbon, Kaki-kaki Istimewa
Lalu master rem dan tuas kopling diganti dengan RCB sedangkan headlamp diganti dengan model LED dari Zhipat.
Pindah ke bagian kaki-kaki, ada upgrade performa yang cukup istimewa juga.
Seperti penggunaan pelek palang delapan yang stylish dan dilengkapi pengereman berkaliper Frando dua piston dan cakram floating.