GridOto.com - Rocket Bunny, spesialis body kit gambot asal Jepang sepertinya tak pernah kehabisan ide modifikasi.
Mereka sukses mengubah tongkrongan standar Toyota GR Yaris menjadi lebih liar dan ekstrem layaknya mobil balap.
Tampilan eksterior digarap apik dengan ubahan kelir bodi mengadopsi livery Advan berwarna hitam dan merah.
Bukan cuma livery racing, hal lain yang membuatnya lebih sangar ialah penyematan body kit gambot khas Rocket Bunny.
Baca Juga: Modifikasi Toyota GR Yaris Pakai Pelek OZ Racing Kentara Rally Look
Seperti ciri khas Rocket Bunny, terlihat over fender yang mengekspos baut-baut terpasang di keempat sudutnya.
Melengkapi ubahan samping, tampak dijejali side skirt yang menyatu dengan fender flare belakang.
Berlanjut ke bagian depan terdapat bumper agresif dengan intake udara besar yang memamerkan bagian intercooler.
Untuk menunjang tampilannya, pada bumper juga ditampah splitter lebar dan canard besar di kiri dan kanan.
Baca Juga: Toyota GR Yaris Kena Sentuhan HKS, Tampang dan Performanya Sangar
Melihat ke belakang, tampilannya benar-benar dibuat semok dengan bentuk bumper baru yang dilengkapi intake udara.
Terlebih di atasnya sudah terpasang sayap ukuran besar yang dikaitkan dengan spoiler holder ke bagian ducktail.
Pada bagian kaki-kaki, terpasang pelek palang 5 dari Advan Racing GT 18 inci yang dibalut karet ban Yokohama.