GridOto.com - Curah hujan yang tinggi pada beberapa hari terakhir mengakibatkan ruas jalan di Kabupaten Kendal, Jawa Tengah (Jateng) rusak parah.
Masyarakat sekitar yang sering bepergian melewati Jalan Pantura Kendal merasa kurang nyaman dengan banyaknya lubang dan genangan air.
Pasalnya lubang yang memiliki ukuran dan kedalaman berbeda-beda itu bisa membahayakan pengguna jalan.
Salah seorang warga bernama Makrus mengatakan, ada beberapa lubang yang memiliki kedalaman kurang lebih 10 cm.
Baca Juga: Street Manners: Tips Aman Berkendara Lewati Jalan Berlubang, Kalau Mau Diterabas, Begini Caranya!
"Akibat jalan berlubang, hampir setiap hari ada kendaraan yang terperosok," ujar Markus, dikutip dari TribunJateng.com, Rabu (20/01/2021).
Markus mengatakan, salah satu jalan yang memiliki banyak lubang adalah di sekitar perlintasan rel kereta api di Kecamatan Kaliwungu.
"Kami berharap segera dilakukan perbaikan pada jalan yang rusak ini agar tidak membahayakan pengguna jalan," lanjutnya.
Kepala Dinas PUPR Kendal, Sugiono menjelaskan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan kantor Satker Perencanaan dan Pengawasan Jalan Nasional (P2JN) Provinsi Jateng.
Baca Juga: Temui Jalan Berlubang di Jawa Tengah, Lapor Saja ke Ganjar Pranowo Lewat Aplikasi Ini
Hal tersebut bertujuan agar segera dilakukan penanganan, mengingat jalan pantura merupakan jalan nasional yang menjadi kewenangan pusat.
"Pihak Satker P2JN sudah mulai menginventarisir kondisi jalan yang rusak. Selain itu, PPK Weleri Kendal Semarang juga sudah mulai melakukan penambalan," jelas Sugiono.
Sugiono berharap, dalam beberapa hari ke depan jalan berlubang yang dikeluhkan warga bisa lebih baik.
"Dengan kondisi jalan yang baik, semoga bisa meminimalisir kecelakaan lalu lintas," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Warga Kendal Keluhkan Jalan Pantura Banyak Berlubang