GridOto.com - Wuling Confero 2018 bisa jadi pilihan bagi yang menginginkan mobil asal non Jepang, harganya kisaran Rp 100 jutaaan.
Pilihan untuk membeli sebuah unit mobil bekas tidak hanya yang diproduksi oleh pabrikan asal Jepang saja.
Karena selain produksi dari negara Jepang, mobil bekas asal Tiongkok ini juga bisa untuk dijadikan sebuah pilihan.
Yang dimaksud mobil asal negara Tiongkok yang bisa dijadikan pilihan tersebut, yakni Wuling.
Baca Juga: Mobil Bekas Harga di Bawah Rp 100 Juta, Selain Honda Jazz Ini Pilihan Lainnya
Wuling confero mempunyai dimensi dengan panjang 4.530 mm dan lebar 1.691 mm.
Menggunakan mesin dengan bahan bakar bensin berkapasitas 1.485 cc 4 Silinder DVVT.
Dan tenaga maksimum yang dimilikinya sebesar 107 Hp @5.800 rpm.
Pada suspensi bagian depannya, McPherson Strut Coil Spring, Independent Suspension.
Baca Juga: Daihatsu New Xenia 2018 Harga Bekasnya Rp 130 Jutaan, Berikut Tipenya
Sementara suspensi belakang adalah Coil Spring, Semi Independent Suspension.
Transmisi 5 speed manual, rem cakram dengan ukuran ban 195/60 R15
Apalagi, saat ini pabrikan non Jepang seperti Wuling juga sudah punya jaringan yang cukup luas.
Jadi memiliki sebuah mobil bekas asal pabrikan Tiongkok ini cukup value for money.
Baca Juga: Nih! Daftar 8 Mobil Bekas Dengan Harga Rp 20 Jutaan di Awal Tahun 2021
Dan berdasarkan dari data pricelist yang ada di GridOto.com.
Salah satu produk Wuling yakni Confero harga bekasnya kini cukup menarik.
Untuk Wuling Confero tipe S 1.5 M/T lansiran 2018 bisa didapatkan dengan harga bekas Rp 105 juta.
Sementara untuk tipe S 1.5 M/T lansiran 2018 harganya ada di Rp 135 juta.
Baca Juga: Harga Bekas Toyota Grand New Avanza 2015-2018, Mulai Rp 100 Jutaan
Lebih lanjut berikut harga tipe lain dari unit bekas untuk Wuling Confero.
Berdasar dari kanal Pricelist yang ada di GridOto.com.
Wuling - Confero
Varian | Tahun | Harga |
S 1.5 M/T | 2018 | Rp 105 juta |
S 1.5 C M/T | 2018 | Rp 120 juta |
S 1.5 L M/T | 2018 | Rp 135 juta |
S 1.5 L M/T | 2019 | Rp 147 juta |