GridOto.com - BMW M2 milik Marc Ruten ini tak hanya menyentuh bagian eksterior hingga sukses jadi BMW M2 CSL.
Interior BMW M2 yang berjuluk M2 Turbomeister ini juga diubah senada biar selaras dengan tampilan eksterior.
Kemasan kabin sudah lebih sporty dengan menggunakan cukup banyak ornamen M2 CSL yang dibuat custom.
Baca Juga: Modifikasi BMW M2 Full Body Wrapping Tema Retakan Yang Keren!
Mulai dari emblem di bagasi belakang, sill plate material karbon, plus iluminasi pada panel instrumen.
Kemudian kejutan lain ada di bagian mesin yang menggunakan standard M2 kapasitas 3.000 cc twin-turbo.
Untuk meningkatkan performa mobil, titanium exhaust system diganti lansiran Akrapovic asal Slovenia.
Sementara Defined Coding Inggris membuat perangkat lunak khusus untuk mengatur gearbox dan differential.