Buat Yang Belum Tahu, Simak Nih Spesifikasi dan Fitur Unggulan Honda All New PCX 2020

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Minggu, 27 Desember 2020 | 12:24 WIB

tampilan Honda PCX 2020 (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Memilih skutik nyaman memang sangat penting, terutama jika kita harus berkendara secara rutin setiap hari. 

Salah satu skutik bongsor yang saat ini sedang ramai di pasar otomotif Indonesia seperti Honda PCX 2020 bisa dijadikan pilihan.

Dengan spesifikasi motor yang mumpuni,  skutik ini nyaman untuk dibawa pergi jauh maupun dekat.

"Honda All New PCX didesain sedemikian rupa sehinga lebih futuristik," ujar Taufik Rohman, Teknisi Honda Daya Motor, Depok, Jawa Barat kepada GridOto.com, Minggu (27/12/2020).

Baca Juga: Silencer Knalpot Bekas Marc Marquez di MotoGP Dijual, Harganya Kalau Buat Beli Honda PCX Hybrid Masih Ada Kembalian!

Mesin

Honda All New PCX memiliki tipe mesin 4 Langkah, SOHC, PGM-FI, berpendingin cairan dan eSP.

Untuk sistem suplai bahan bakarnya menggunakan PGM-FI.

Kemudian, diameter x langkah pada motor ini adalah 57,3 x 57,9 mm, dengan tipe transmisinya yaitu otomatis, V-matic.

Sedangkan, rasio kompresi motor ini adalah 10,6:1. Daya maksimumnya yakni 14,7 dk di 8.500 rpm, dan torsi maksimumnya mencapai 13,2 Nm di 6.500 rpm.

Baca Juga: Komunitas PCX Gelar Munas dan Pemilihan Ketua Umum Secara Daring, Intip Keseruannya

Rangka dan Kaki-kaki

Di bagian rangka dan kaki-kaki, tipe rangkanya adalah double cradle.

Kemudian tipe suspensi depan adalah teleskopik, dan tipe suspensi belakang twin.

Untuk ukuran bannya, yaitu 100/80–14 M/C untuk ban depan, dan ban belakang 120/70–14 M/C.

Kemudian, untuk rem depan dan belakang sudah menggunakan cakram.

Sistem pengeremannya juga sudah menggunakan combined brake system hidrolis dengan 3 piston caliper (untuk tipe CBS), dan anti-lock braking system (untuk tipe ABS).

Baca Juga: Tarikan Bengis Honda PCX 150 Ramuan Jitu Bisa Ubah Racikan CVT

Dimensi dan Berat

Untuk dimensi dan beratnya, motor ini memiliki panjang x lebar x tinggi 1.923 x 745 x 1.107 mm.

Sementara, tinggi tempat duduknya adalah 764 mm.

Lalu, jarak sumbu rodanya adalah 1,313 mm, dan jarak terendah ke tanah yaitu 137 mm.

Sedangkan, untuk curb weight adalah 131 kg (CBS) dan 132 kg (ABS).

Baca Juga: Cuma Ganti Karet Kecil Ini, Gredek di Honda PCX 150 Bekas Bisa Sembuh

Kapasitas

Motor Honda All New PCX memiliki kapasitas tangki bahan bakar sebesar 8 liter.

Kemudian, untuk kapasitas minyak pelumas adalah 0,8 liter dengan penggantian periodik.

Kelistrikan

Honda All New PCX menggunakan sistem kelistrikan dengan tipe baterai atau aki 12 V–5 Ah, tipe MF.

Kemudian, sistem pengapiannya adalah full transisterized dan menggunakan baterai.

Baca Juga: Honda PCX dan ADV150 Pasang Throttle Body Reamer, Segini Harganya

Sementara, yang terakhir yakni tipe busi yang digunakan adalah NGK MR8K-9.

Setelah menyimak spesifikasinya, kini kita akan melihat berbagai fitur unggulan yang dimiliki oleh salah satu skutik bongsor Honda ini.

"Honda All New PCX 2020 punya beberapa fitur unggulan yang bisa menambah kenyamanan saat berkendara," kata Taufik.

Full Digital Panel Meter

Di bagian depan, terdapat panel indikator full digital yang memiliki tampilan canggih beserta informasi lengkap.

Informasi tersebut meliputi Smart Key Indicator, Idling Stop Indicator, Tripmeter, Fuel Consumption Indicator, jam digital dan ABS indicator (ABS indicator khusus tipe ABS). 

Baca Juga: Ini Solusi Susah Langsam di Honda PCX dan ADV 150 yang Bore Up

LED Headlight

Masih di bagian kemudi, lampu depannya menggunakan sistem pencahayaan LED sehingga lebih terang.

Power Charging

Honda PCX dilengkapi dengan power charger yang bisa mengisi ulang daya baterai perangkat elektronik selama di perjalanan, seperti smartphone.

Penggunaan daya maksimalnya adalah 12 Watt, Ini sangat memudahkan saat melakukan perjalanan jarak jauh.

Di mana, biker perlu menggunakan smartphone untuk GPS dan tak perlu khawatir kehabisan baterai karena tidak ada colokan.

Baca Juga: Bukan Cuma Tenaga Mesin, Dua Hal Ini Ikut Meningkat di Honda PCX 160

Smart Key System

Ini adalah sebuah teknologi canggih yang dikendalikan oleh remote.

Di mana, pemilik motor tidak lagi memerlukan kunci mekanis untuk menghidupkan mesin dan mengunci stang.

Sistem ini terintegrasi dengan Immobilizer, sistem keamanan Anti Theft Alarm dan Answer Back System yang akan mempermudah mencari posisi motor di area parkir.

Baca Juga: Sebelum Honda PCX 160 Mengaspal di Indonesia, Yuk Simak Harga Generasi Saat Ini

Large Luggage

Motor ini sudah dilengkapi dengan bagasi yang memiliki kapasitas 28,8 liter dan juga terdapat seat stopper.

Bagasi yang begitu luas ini membuat kita bebas menaruh semua barang bawaan di dalamnya.

Bahkan, tidak hanya helm full-face tapi juga jaket dan jas hujan sekaligus.

LED Tailight

Pada bagian belakang, terdapat lampu LED yang menjadikan efek pencahayaannya lebih terang dan juga stylish.

Baca Juga: Tidak Ada Fitur VTEC, Teknologi Ini yang Hadir Di Honda PCX 160

Lebih lanjut, ada beberapa pilihan warna  warna yang tersedia untuk Honda All New PCX 2020, yakni Glorious Matte Black, Royal Matte Blue, Magnificent Matte Brown, Majestic Matte Red, Wonderful White.

Kita bisa menyesuaikan warnanya dengan kepribadian diri, sehingga matched dengan gaya sehari-hari.

Sebagai informasi, Honda All New PCX 2020 saat ini dibanderol Rp. 29,843 juta untuk tipe CBS, serta Rp 32,842 juta untuk tipe ABS (Harga OTR Jakarta).