Resmikan Outlet Baru di Tambun, Bekasi. Total Ada Segini Dealer MG di Indonesia!

Naufal Shafly - Minggu, 20 Desember 2020 | 14:20 WIB

Peresmian dealer MG Bekasi pada Sabtu (19/20/2020). (Naufal Shafly - )

GridOto.com - Guna memperluas jaringan mereka di Indonesia, MG meresmikan outlet ke-14  nya yang berada di wilayah Tambun, Bekasi, Sabtu (20/12/2020).

Dealer MG Tambun ini merupakan hasil kerja sama dengan PT Mimosa Abadi. Perusahaan ini juga sebelumnya telah membuka dealer di Medan beberapa waktu lalu.

Outlet seluas 2.510 m2 ini memiliki 2 lantai dengan total luas bangunan sebesar 2.046 m2.

MG Bekasi ini dilengkapi dengan area penjualan dan ruang tunggu yang nyaman. Ada pula fasilitas servis dan body repair yang mampu menampung 10 unit mobil sekaligus untuk ditangani.

Baca Juga: Morris Garage Umumkan Tiga Jaringan Dealer Mereka di Indonesia, Mengusung Konsep 3S, Dikelola Andalan Motor Group

Istimewa
Dealer MG Bekasi


Dengan beragam fasilitas tersebut, MG Bekasi sejauh ini menjadi outlet terlengkap dengan fasilitas servis dan penjualan.

Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia mengatakan, pembukaan outlet kedua di wilayah Jabodetabek ini adalah bukti keseriusan dan komitmen MG di Tanah Air.

"MG terus semangat melakukan ekspansi. Realisasi kerja sama dengan seluruh mitra dealer kami, termasuk Mimosa, merupakan bukti kepercayaan terhadap merek dan kualitas produk, serta layanan yang kami tawarkan untuk konsumen Indonesia," ucap Rendi dalam keterangan resminya, Sabtu (19/20/2020).

Secara total, MG kini memiliki 14 jaringan dealer di Indonesia, yang tersebar di beberapa wilayah seperti Medan, Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Malang, Makassar hingga Manado.

Baca Juga: MG Motor Indonesia Akhirnya Resmi Meluncurkan MG HS, Harga Mulai Rp 300 Jutaan!

Kedepannya, Rendi mengatakan ekspansi dealer akan terus dilakukan pihaknya untuk semakin memperluas jaringan pasar MG di Indonesia.

Istimewa
Fasilitas servis dan body repair di dealer MG Bekasi.


"Keberadaan kami di 14 titik di Indonesia merupakan langkah awal yang baik bagi MG dan para mitra dealer, sehingga dengan kerja sama yang lebih solid lagi, kami optimis untuk dapat terus memperluas jaringan MG di Tanah Air," lanjutnya.

Direktur PT Mimosa Abadi, Wongso Darno menyampaikan, dirinya memiliki kepercayaan terhadap MG sebagai merek mobil yang menawarkan kualitas dan juga kenyamanan berkendara.

"Dengan dukungan solid dari MG dan pengalaman PT Mimosa Abadi, kami semakin percaya diri dapat mencetak kesuksesan di Medan dan Bekasi. Dengan pelayanan optimal dan meningkatnya kepercayaan konsumen akan menjadi pendorong kami untuk melakukan ekspansi yang lebih luas lagi," tukas Wongso.

Baca Juga: Konsumen Luar Kota Juga Bisa Nikmati Layanan Test Drive MG di Rumah, Begini Caranya

Sebagai informasi, sepanjang Desember 2020 MG mengadakan promo bertajuk 'Year End Salebration'.

Untuk konsumen yang ingin membeli MG ZS atau MG HS, berkesempatan mendapat promo bunga 0 persen hingga tiga tahun, gratis biaya jasa perawatan dan suku cadang hingga 4 tahun atau 50.000 km, garansi 5 tahun tanpa batasan kilometer, subsidi trade-in, serta beragam penawaran menarik lainnya.