Musim Hujan Tiba, Mobil Sering Kehujanan Bisa Merusak Lapisan Coating?

Ryan Fasha - Selasa, 22 Desember 2020 | 08:00 WIB

Ilustrasi proses coating (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Salah satu metode yang digunakan untuk melindungi cat mobil adalah coating atau lengkapnya ceramic coating.

Lapisan ceramic coating diberikan ke bagian cat mobil bertugas sebagai proteksi tambahan.

Salah satu keunggulan ceramic coating adalah menahan oksidasi yang terjadi salah satunya akibat air hujan.

Soalnya, air hujan itu memiliki PH asam yang enggak bagus buat cat mobil.

Lalu apakah mobil yang selalu terkena air hujan akan merusak lapisan ceramic coating?

ryan/gridoto.com
Pengeringan coating Sierra Glow hanya butuh suhu ruangan

Baca Juga: Bodi Mobil Sudah Di-coating Enggak Perlu Lagi Di-wax, Begini Alasannya

"Bahan kimia coating pastinya sudah diuji, salah satunya menahan oksidasi dari air hujan," buka Agus dari Sierra Glow Indonesia spesialis coating.

"Kalau bahan coating bagus seharusnya enggak masalah bila mobil sering kena hujan," tambah pria yang bengkelnya di Jl. Boulevard, Kelapa Gading.

Lapisan coating yang kuat akan menahan air hujan sehingga tidak mudah menempel.