GridOto.com - Mewahnya kabin Mercedes-Benz V-Class OKCU punya mesin espresso segala.
Sudah banyak memang konsep modifikasi kabin mewah yang dibikin para tuner dunia maupun lokal untuk Mercedes-Benz V-Class.
Mercedes-Benz V-Class kerap jadi pilihan karena punya dimensi kabin lapang hingga mudah untuk digarap lebih luks, seperti besutan OKCU ini.
www.carscoops.com
Konsep modifikasi kabin OKCU ini diberi label Artisan Edition
Kabin memang menjadi sasaran utama modifikasi. Tuner yang bermarkas di Turki ini memulainya dengan melepas semua interior standar dan memasang sistem audio Bang & Olufsen.
Sistem audio mumpuni itu kian lengkap dengan streaming Apple Airplay dan hadirnya wireless charging.
www.carscoops.com
Mesin espresso untuk membuat kopi nikmat selama perjalanan
Sementara itu di antara jok baris kedua terdapat konsol besar yang menampung berbagai tombol untuk pengaturan jok.
Salah satu konsol bahkan memiliki iPad kecil dan satu lagi mesin espresso pod kecil untuk membuat kopi yang sempurna selama dalam perjalanan.