Nissan GT-R R35 Elegan, Buritan Dibuat Polos Plus Kaki-kaki Istimewa

Luthfi Abdul Aziz - Jumat, 4 Desember 2020 | 10:30 WIB

Modifikasi Nissan GT-R R35 bergaya elegan kepunyaan Ken dari Jepang (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Siapa yang menyangka bahwa Nissan GT-R R35 sudah berumur lebih dari 10 tahun.

Tapi, untunglah banyak pemilik Nissan GT-R R35 yang genius membuat beda tampilan sang Godzilla.

Jika kebanyakan pemilik Nissan GT-R R35 lainya sibuk tampilan racing, tapi beda dengan yang dilakukan oleh Ken.

Baca Juga: Nissan GT-R R35 Tampil Kece Berbaju Hitam Pekat Dengan Bodi Gambot

Stancenation
Ubahan simpel dan elegan Nissan GT-R R35

Pria asal Jepang ini menyajikan sentuhan berbeda dengan mengusung mewah dan elegan pada GT-R R35.

Tidak banyak ubahan yang dilakukannya, secara garis besar masih mempertahankan bentuk asli mobil.

Ubahan pada eksterior hanya memberikan sentuhan radius di keempat fender agar terlihat lebih lebar.

Stancenation
Buritan Nissan GT-R R35 dibuat polos tanpa kehadiran spoiler

Tak kalah unik, jika melihat ke buritan dengan spoiler yang dilepas dan dihaluskan pada tutup bagasinya.