GridOto.com - Kabar duka datang dari dunia hiburan luar negeri, pemeran Darth Vader dalam trilogi Star Wars yang bernama David Prowse meninggal dunia, Minggu (29/11).
David Prowse meninggal dunia di usia 85 tahun setelah dirawat di rumah sakit karena mengidap kanker prostat.
Terlepas dari kabar tersebut, ternyata pabrikan Yamaha yang berada di Brasil, Amerika Selatan pernah menghadirkan NMAX 160 ABS edisi Star Wars pada akhir September 2020 lalu.
Bukan salah ketik ya, kembaran NMAX 155 untuk pasar Brasil memang menyandang nama Yamaha NMAX 160 ABS.
Baca Juga: Skema Kredit All New Yamaha NMAX Tipe Tertinggi, Bulan Ini Angsurannya Cuma Rp 1 Jutaan!
Meski namanya NMAX 160 ABS, jantung pacu yang dimilikinya tetap sama seperti versi Tanah Air lho.
Yakni dibekali mesin 4-tak satu silinder berkapasitas 155 cc SOHC berpendingin cairan.
Melansir yamaha-motor.com.br, pabrikan menghadirkan NMAX 160 ABS edisi Star Wars dengan dua pilihan, yakni Alianca Rebelde dan Imperial Galactico.
Buat sobat GridOto yang pernah nonton film Star Wars sudah tidak asingkan dengan dua livery NMAX 160 ABS ini.
Yups, untuk NMAX 160 ABS Alianca Rebelde hadir dengan balutan warna dasar putih yang dilengkapi grafis warna merah dipadukan garis hitam dan kuning.
Baca Juga: Beli Yamaha NMAX dan XMAX Custom di Diler Ini, Selisih Rp 3 Jutaan Malah Menang Banyak