Hasil Lomba Race 2 F2 Bahrain 2020: Hampir Tabrakan! Mick Schumacher Vs Callum Ilott

Fendi - Minggu, 29 November 2020 | 19:56 WIB

Callum Ilott sana bersaing sengit memperebutkan posisi dengan Mick Schumacher di race 2 F2 Bahrain 2020, Minggu (29/11) (Fendi - )


GridOto.com – Mick Schumacher yang sedang berburu gelar juara F2 2020, menjalani pertarungan sengit dengan Callum Ilott pada race 2 F2 Bahrain 2020 hari Minggu (29/11).

Mick Schumacher yang start dari posisi lima, finish di urutan tujuh.

Di awal lomba, Mick Schumacher sempat saling susul dengan Nikita Mazepin dari tim Hitech dan menyerah untuk membuatnya tetap berada di posisi lima.

Kemudian pembalap tim Prema ini bertarung sengit di lap 8 dengan Callum Ilott dari tim UNI-Virtuosi. Bahkan hampir terjadi tabrakan.

Baca Juga: Hasil Lomba Race 1 F2 Bahrain 2020: Gawat! Mick Schumacher Semakin Terancam Callum Ilott

Callum Ilott yang coba menyalip Mick dari sisi dalam tikungan, menabrak bagian belakang mobil Jehan Daruvala (Carlin) yang berada di depan Mick.

Membuat keduanya keluar lintasan, tetapi Ilott bisa lanjut dengan moncong mobilnya yang rusak dan Daruvala berhenti di pingir trek.

Saat itu, Mick disusul Pedro Piquet dari tim Charouz yang membuatnya tetap berada di posisi kelima.

Pada lap 15, Mick terlibat persaingan dengan Guanyu Zhou (UNI-Virtuosi) dan kalah cepat, sehingga jadi turun ke urutan enam.

Twitter/FI_F2
Mick Schumacher berkali-kali disalip pesaingnya di race 2 F2 Bahrain 2020. seperti saat disusul Guanyu Zhou ini

Mick yang tidak masuk pit untuk ganti ban, di lap 20 disusul Louis Deletraz (Charouz) yang menggunakan ban baru.

Satu lap menjelang finish, mobil Pedro Piquet bermasalah, membuat Mick menyusulnya untuk berada di P6.

Sayang, pada lap terakhir Mick disalip Christian Lundgaard (ART) untuk kembali mundur ke P7.

Mick Schumacher hanya mendapat tambahan 2 point dari hasil lomba race 2 F2 Bahrain 2020, cukup untuk sedikit melebarkan jarak dari Callum Ilott yang finish di urutan 16.

Sehingga kini Mick unggul 14 point dari Ilott.

Baca Juga: Update Klasemen F2 Setelah Race 1 F2 Bahrain 2020: Begini Perasaan Mick Schumacher Gagal Naik Podium

Race 2 F2 Bahrain 2020 dimenangkan rekan setim Mick, Robert Shwartzman.

Nikita Mazepin yang naik podium runner-up, meramaikan persaingan perebutan gelar juara F2 2020, karena kini berada di peringkat tiga klasemen

Pembalap Indonesia, Sean Gelael yang balapan untuk tim DAMS masuk finish di urutan 14.

Balap F2 2020 masih menyisakan satu seri lagi di tempat yang sama, Bahrain, pekan depan (5-6/12) tetapi dengan layout sirkuit berbeda.

FIA F2
Hasil lomba race 2 F2 Bahrain 2020