Beli Yamaha NMAX dan XMAX Custom di Diler Ini, Selisih Rp 3 Jutaan Malah Menang Banyak

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 25 November 2020 | 16:07 WIB

Yamaha XMAX dengan livery Monster Energy Yamaha MotoGP dijual Yamaha Mekar Bogor di AEON Sentul (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Kami sudah mengulas kehadiran tenant Yamaha Mekar cabang Jalan Pajajaran No.17 Bogor di lantai 2 AEON Mall Sentul.

Pada tenant yang didesain keren ini dipajang Yamaha XMAX, Aerox baru, NMAX, Lexi, FreeGo hingga XSR 155 yang semuanya dibikin menarik dalam versi custom alias modif.

Meski dibanderol dengan harga lebih mahal dibanding versi biasa (non custom), konsumen malah akan mendapat beberapa keuntungan.  

Ambil contoh untuk Yamaha NMAX custom non ABS yang dijual seharga Rp 33,390 juta on the road.

Ivan Casagrande Momot
Yamaha NMAX baru dan Lexi custom dikemas beda dan sporty
Motor ini memang lebih mahal Rp 3,5 jutaan dibanding NMAX non ABS biasa yang dijual Rp 29,840 juta. Tapi Anda akan mendapat personalisasi beda dan tambahan aksesori keren.

Untuk corak bodi NMAX custom, Yamaha Mekar Bogor memiliki beberapa pilihan warna plus grafis atraktif yang bisa dipilih sesuai selera konsumen.

Enggak cuma bodi, pelek NMAX ini juga sudah dicat khusus mengikuti grafis bodi. Plus tambahan lever aftermarket dan jok custom.

Nah bonus yang terakhir ialah helm Sircon Taichi sehingga konsumen akan langsung mendapatkan 2 helm sekaligus.

Begitu juga dengan Yamaha XMAX custom yang mejeng dengan gaya dengan livery Monster Energy Yamaha MotoGP.

Ivan Casagrande Momot
Yamaha XMAX custom selaraskan cat di bodi utama, bingkai speedometer, cover tangki bensin dengan presisi
Skutik gambot ini dijual seharga 66,813 juta atau lebih mahal Rp 4,5 jutaan dibanding versi non custom yang harganya Rp 62,263 juta.

Lantas apa saja yang didapat? Poin utama tentu saja dari penampilan yang terlihat beda.

Kami suka dengan grafis Monster Energy Yamaha MotoGP yang dibuat detail dan rapi dibungkus material cat berkualitas hingga memberi kesan wet look.

Ivan Casagrande Momot
Pelek juga dicat dengan warna biru gradasi kuning kehijauan
Tidak saja di bodi utama, cat khusus juga dilabur pada bingkai speedometer, area bawah setang membentuk pola Y, cover tangki bensin hingga ke pelek tentunya.

Dan terakhir, konsumen XMAX custom juga akan mendapatkan helm Sircon Taichi yang kece. Yuks dilirik!