Segini Modalnya Sulap Area Belakang Aerox Pakai Undertail Ala Yamaha R1M

Yuka Samudera - Senin, 23 November 2020 | 21:30 WIB

Bikin buritan Yamaha Aerox pakai undertail ala Yamaha R1M, segini modalnya. (Yuka Samudera - )

GridOto.com - Tidak ada yang menyangkal kalau area belakang dari modifikasi Yamaha Aerox garapan FAT Motorsport terlihat begitu padat dan seksi.

Buritan Aerox ini tampil unik terinspirasi bentuk buntut dari motor sport terkenal Yamaha yaitu R1M.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha Aerox 155 Tampil Agresif Beraura Yamaha R1M

Nah ternyata FAT Motorsport juga bisa nih terima permintaan khusus untuk membuat buritan pakai undertail ala Yamaha R1M di Aerox.

"Kalau di kita sih bisa kok made by order, jadi kalau ada yang berminat ya bisa kita bikinkan hehe," tukas Wiryawan.

Yuka Samudera
Bikin buritan Yamaha Aerox pakai undertail ala Yamaha R1M, segini modalnya.

"Jadi undertail custom ini bukan barang ready stock mas hehe," lanjutnya.

Untuk menggarap undertail custom ini dibutuhkan waktu sekitar satu mingguan sob.