GridOto.com - Setelah tercepat di FP3, Remy Gardner berhasil meraih pole position pada kualifikasi Moto2 Portugal 2020.
Remy Gardner mengalahkan Luca Marini yang berada di peringkat ke-2, diikuti Fabio Di Giannantonio.
Sesi kualifikasi dimulai dengan beberapa nama terkenal seperti Jorge Martin dan Marco Bezzecchi yang harus berjuang dari Q1, tentunya juga dengan pembalap Indonesia, Andi Gilang.
Andi Gilang tidak tampil cukup memuaskan dan hanya start ke-26.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Portugal 2020: Miguel Oliveira Raih Pole Position di Kampung Halaman
Sementara itu, Bezzecchi dan Martin bisa naik ke Q2, ditemani oleh Bo Bendsneyder dan juga Nicolo Bulega.
Pertarungan di Q2 cukup seru, dimana Luca Marini yang konsisten sejak sesi latihan terus menunjukkan tren bagus di kualifikasi.
Sam Lowes yang sedang cedera pergelangan tangan juga tak mau menyerah dan berusaha memberikan perlawanan.
Di menit-menit terakhir terjadi perebutan posisi terdepan antara Marini dan Lowes, sebelum akhirnya anak legenda balap Wayne Gardner, Remy Gardner, meraih pole.
Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 Portugal 2020: Remy Gardner Tercepat, Andi Gilang Tampil Kayak Valentino Rossi
Gardner mencetak waktu 1 menit 42,592 detik.
Sedangkan Lowes yang sudah kalah dari Gardner dan Marini, juga harus dilewati oleh Di Giannantoino dan sang pemuncak klasemen, Enea Bastianini.
Adanya Marini, Lowes, dan Bastianini di 2 baris terdepan starting grid akan membuat perebutan gelar juara Moto2 2020 semakin seru nih.
Sayangnya unggulan keempat, Marco Bezzecchi, hanya akan start ke-12 pada balapan besok.
Berikut hasilnya