Suzuki Tampil Apik di MotoGP 2020, Unit GSX-R150 Seken Jadi Diburu Konsumen?

Naufal Shafly - Kamis, 19 November 2020 | 19:11 WIB

Ilustrasi Suzuki GSX-R150 (Naufal Shafly - )

GridOto.com - Musim MotoGP 2020, duo pembalap Suzuki Ecstar, Joan Mir dan Alex Rins tampil apik dan mendulang kesuksesan.

Bahkan, Joan Mir telah berhasil mengunci gelar juara dunia MotoGP 2020 pada pekan lalu.

Lantas, apakah suksesnya tim Suzuki di MotoGP 2020 membuat motor sport mereka diburu di pasar motor bekas?

Menurut Angga Jonathan, owner RnD Motorsport, showroom motor bekas spesialis motor sport di Jakarta Utara, secara unit pengaruhnya tidak terlalu banyak.

Baca Juga: Harga Suzuki NEX CROSSOVER Lebih Mahal Rp 340 Ribuan Dibanding BeAT Street. Ini Perbandingan Lainnya!

"Kalau unitnya sih stabil, segitu-gitu aja. Tapi orang jadi lebih banyak cari motor sport Suzuki yang warna biru atau livery MotoGP," kata Angga saat dihubungi GridOto.com beberapa waktu lalu.

Sedangkan, Bagasse Whisnu, punggawa Sukses Motor, mengatakan kesuksesan Suzuki di MotoGP musim ini belum berdampak pada penjualan motor Suzuki seken di tempatnya.

"Kalau yang saya alami sih enggak (berpengaruh) ya. Tetap saja orang carinya kalau gak Honda ya Yamaha," kata Bagas.

Baca Juga: Unitnya Langka, Segini Kisaran Harga Suzuki GSX-S150 Seken

Untuk harganya juga cenderung stabil, artinya tidak ada peningkatan signifikan akibat kesuksesan Suzuki di MotoGP musim ini.

"Harga juga stabil, segitu-gitu aja kalau Suzuki mah," ucap Angga.