GridOto.com - Tak hanya di Indonesia, pandemi Covid-19 juga berdampak pada pasar otomotif di Thailand.
Penjualan motor di Thailand mengalami penurunan yang cukup signifikan.
Melansir Motorcyclesdata.com, selama Januari-Oktober 2020 1,27 juta motor berhasil dibukukan.
Torehan tersebut turun 10,5 persen dibanding 2019 Year-on-Year (YoY).
Baca Juga: Honda Scoopy Mampu Jadi Tulang Punggung Astra Motor Yogyakarta, Segini Target Penjualan Per Bulannya
Dari keseluruhan merek yang memperebutkan ceruk penjualan motor di Thailand, Honda jauh mengungguli merek-merek lain.
Meski turun 10 persen dari tahun sebelumnya, tercatat 990.560 unit berhasil terjual.
Seelah itu ada Yamaha yang juga berhasil menorehkan penjualan hingga 6 digit.
Baca Juga: Tren Positif Penjualan Toyota Berlanjut di Oktober 2020, Tembus di Atas 13 Ribu Unit