GridOto.com - Kobaran api menghanguskan Nissan Serena dengan nomor polisi AE 1742 SZ di Jalan Tol Surabaya-Sidoarjo KM 751/A, Desa Kloposepuluh, Sukodono, Sidoarjo, pada Senin (16/11/2020) Malam.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden kebakaran tersebut, namun arus lalu lintas menuju Sidoarjo sempat tersendat.
"Mobil yang terbakar sudah berhasil dipadamkan dan sudah diderek ke pool," ungkap Kanit Laka Satlantas Polresta Sidoarjo, AKP Sugeng Sulistyono dikutip GridOto.com dari Surya.co.id.
Sugeng menjelaskan, kejadian bermula ketika Nissan Serena yang dikemudikan Moh Rizal Adamy melaju dari arah Surabaya menuju Sidoarjo.
"Dia (Moh Rizal Adamy) dalam perjalanan pulang ke Sidoarjo usai servis AC di bengkel daerah Jalan Kutai, Surabaya," sebutnya.
Saat perjalanan pulang, Rizal sempat mecium bau asap saat hendak memasuki Jalan Tol Surabaya-Sidoarjo.
Sayangnya ia tetap melanjutkan perjalanan, hingga di KM 75 muncul bau asap yang sangat menyengat.
Rizal pun bergegas menuju bahu jalan tol untuk berhenti sejenak dan memeriksa kondisi mobilnya.
Baca Juga: Nissan Serena 2005-2006 Bekas di Oktober 2020. Tipe Highway Star Cuma Rp 70 Jutaan
Saat turun dari dalam mobil, muncul percikan api yang perlahan semakin membesar dan membakar seluruh bodi Nissan Serena miliknya.
Api baru bisa dijinakkan setelah petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian.
"Dugaannya karena terjadi korsleting sistem elektronik hingga muncul api dan membakar mobil," sebut Sugeng.
Untuk diketahui, hubungan arus pendek listrik atau korsleting menjadi salah satu pemicu terjadinya kebakaran di mobil.
Baca Juga: Mobil Bekas Pernah Alami Korsleting, Periksa Saja Bagian Ini
Ada berbagai cara yang bisa dilakukan untuk mencegah terjadinya korsleting, salah satunya membersihkan soket-soket kabel.
Caranya pun mudah, hanya perlu menggunakan cairan penetran yang disebut contact cleaner untuk menghilangkan air yang terdapat di kedua soket kabel.
"Sebagaimana kita ketahui, soket kabel itu bisa dimasuki dengan mudah oleh air, ini yang bikin gampang konsleting. Semprotkan secukupnya pada kedua bagian soket kabel sampai benar-benar bersih dari air," ujar Sugiyanto dari Auto Clinic kepada GridOto beberapa waktu lalu.
Setiap soket yang berada di mobil wajib di semprotkan dengan cairan contact cleaner.
Selain itu juga, contact cleaner mencegah terbentuknya karat pada soket kabel terutama pada bagian pin.
Baca Juga: Rumah Sekring Mobil Dibiarkan Meleleh, Efeknya Bisa Jadi Begini
Tapi perlu diingat saat membersihkan soket-soket kabel, pastikan aki dalam keadaan tidak terhubung.
"Wajib aki dicabut, gampangnya copot saja terminal negatif (-) aki," ujar Sugiyanto.
Bila ada angin bertekanan bisa juga digunakan sebelum penggunaan contact cleaner.
Hal tersebut cukup membantu menghilangkan air yang berada di soket kabel.
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul BREAKING NEWS - Mobil Nissan Serena Terbakar di KM 751/A Tol Surabaya - Sidoarjo