GridOto.com - Pembalap Tim Ferrari, Sebastian Vettel terlihat menggunakan helm baru saat sesi latihan bebas pertama F1 Turki 2020, Jumat (13/11).
Sebastian Vettel akan menggunakan helm dengan bertemakan keberagaman, seperti yang telah digaungkan Formula 1 sejak awal musim.
Seperti di ketahui, sejak seri pertama F1 2020 pada bulan Juli lalu, FIA dan para pembalap terus menyerukan keberagaman dengan mengusung slogan #WeRaceAsOne.
Lewis Hamilton menjadi yang paling aktif untuk menyuarakan keberagaman dan anti rasisme, dan salah satu pembalap yang sangat mendukung inisiasi tersebut adalah Sebastian Vettel.
Baca Juga: Hasil FP1 F1 Turki 2020: Trek Licin, Max Verstappen Tercepat, Duo Mercedes Belum Serius
Helm yang digunakan Sebastian Vettel untuk akhir pekan ini menunjukkan komitmen pribadi Vettel untuk mendukung keberagaman khususnya di olahraga motorsport.
Helm tersebut memiliki warna dasar gradasi dari putih menjadi hitam tanpa terpisah.
Pada bagian bawah, terdapat gambar orang-orang yang sedang berdiri yang jika diperhatikan terlihat yang menunjukkan kebersamaan.
"Pesan yang ingin disampaikan Sebastian Vettel di masa sulit saat ini dan yang menjadi inspirasi desainnya dapat dilihat pada bagian atas, 'Together as One,'," tulis @jmd_helmets di media sosial Instagram.
"Fokus dari desain helm ini adalah pelangi sebagai simbol keberagaman manusia dalam dunia yang bersatu dan harmoni," lanjutnya.
Baca Juga: George Russell Kena Penalti Pada Balapan F1 Turki 2020, Kenapa?
JMD Helmets merupakan rumah desain yang berbasis di Salzgitter, Jerman milik Jens Munser.
Jens Munser telah mendesain ratusan helm milik para pembalap F1 seperti Daniel Ricciardo, Lando Norris, Daniil Kvyat hingga legenda F1, Michael Schumacher.
Hubungan kerja sama Munser dan Vettel telah berlangsung sangat lama.
Bahkan saat Vettel masih membela tim Red Bull, pembalap Jerman itu terkenal dengan desain helm yang berbeda pada setiap balapan dan semuanya merupakan buatan Jens Munser.
"Helm pertamanya ada di karts, dia berusia 8 tahun dan dia bilang ingin helm bergambar kepiting dari film 'The Little Mermaid di atasnya. Saat dia memulai karir sebagai test-driver F1, dia juga memintaku untuk membuat helm untuknya," ujar Jens Munser dikutip dari RedBull.com.