GridOto.com – Awas! CVT motor matic bisa jebol kalau slang hawa dibiarkan rusak atau lepas.
Buat yang belum tahu, slang hawa CVT matic terletak di bagian gardan dekat roda belakang dan terhubung ke boks CVT atau boks filter udara.
Karena hanya pakai bahan karet biasa, slang hawa bisa getas atau lepas seiring pemakaian tanpa disadari oleh pengguna motor.
“Penyebabnya tentu karena terpaan panas, sehingga slang getas atau kendur. Selain itu bisa karena lupa terpasang sehabis servis CVT,” jelas Dimas, mekanik bengkel Jaya Motor di Ciputat, Tangerang Selatan.
Baca Juga: Pulley Depan Motor Matic Dilubangi, Ternyata Ini Fungsinya
Solusinya pun mudah, kalian tinggal ganti dengan slang baru yang harganya berkisar Rp 10 ribuan kalau sudah rusak, atau pasang kembali kalau ternyata lepas.
Namun kalau rusak atau lepas dan tidak segera ditangani, air dan kotoran tentu jadi rawan masuk ke gardan matic dan filter udara.
“Kalau sampai gardan kemasukan air atau kotoran, tentu kerja girboks bisa terganggu atau paling parah hancur dan perlu diganti baru,” lengkapnya.
Selain kemampuan pelumasan oli berkurang, ketika bercampur dengan air dan kotoran juga bakal menghasilkan endapan lumpur yang menghambat kerja girboks.
Baca Juga: Awas Terbalik! Ini Patokan Saat Pasang V-Belt di CVT Motor Matic
“Peluang air dan kotoran masuk besar, karena letaknya dekat sepatbor dan roda belakang yang rawan kotor,” yakin Dimas.
Nah sekarang coba periksa motor matic kalian, pastikan apakah slang hawa di CVT dalam kondisi baik atau perlu ganti baru.
Jika ternyata hanya lepas, segera pasang dan kuras oli gardan.
Pastikan juga kawat pengikat slang hawa mengikat kuat sehingga tidak rawan copot.