GridOto.com - Salah satu cara praktis untuk meningkatkan performa mobil adalah melakukan remapping Electronic Control Unit (ECU) alias komputer mobil.
Remapping ECU atau remap ECU artinya melakukan ubahan struktur bacaan dan perintah komputer yang berhubungan dengan manajemen mesin mobil.
Salah satu bengkel yang jago remapping ECU mobil adalah Elika Automotive Performance yang berada di Bursa Otomotif Sunter (BOS) Blok E 10, Jl. Yos Sudarso Kav. 87-88, Jakarta Utara.
Elika Automotive Performance ini didirikan oleh Davin pada 2016 dan mampu melakukan remapping ECU mobil Jepang dan Eropa yang ada di Indonesia.
Baca Juga: Remapping ECU Mobil Diesel, Dapat Berisiko Merusak Injektor?
"Untuk di Elika Automotive Performace kita biasa mengerjakan remapping ECU standar bawaan mobil yang kita sebut EP tune," buka Davin kepada GridOto.com (5/11).
"Enggak hanya itu, untuk meningkatkan performa mobil kita juga menyediakan beberapa komponen," tambah pria ramah ini.
Remapping ECU ini sebenarnya sudah dilakukan Davin sejak 2014 silam, tapi waktu itu ia hanya mengerjakan mobil Eropa saja.
Baru sejak 2016 memberanikan buka bengkel dan menangani remapping ECU mobil Jepang yang populasinya banyak di Indonesia.