GridOto.com - Sudah masuk musim hujan, biasanya ruas jalan sering tergenang banjir.
Buat kalian yang punya motor matic hati-hati saat terobos banjir.
Karena sering terobos banjir ada anggapan bisa bikin gardan motor matic gampang jebol.
Benarkah demikian? Untuk mengetahui hal ini mari simak penjelasan bengkel spesialis berikut ini.
Baca Juga: Awas! Karena Hal Sepele, CVT Motor Matic Bisa Kebanjiran Oli Mesin
"Sebenarnya gardan motor matic aman saja terobos banjir asalkan sil-sil masih belum ada yang getas," bukan Zaenal, owner bengkel spesialis Yamaha Nouvo, Jambul Wara Wiri kepada GridOto.com.
Kalau sil pada gardan motor matic getas biasanya air bisa masuk saat kalian terobos banjir.
"Nah, kalau sampai air bercampur dengan oli gardan itu yang bahaya," beber pria yang akrab disapa Jambul ini.
"Perlindungan oli gardan jadi kurang maksimal, lama-lama gigi atau gir rasio di dalamnya bisa aus," tambahnya saat ditemui di Jalan Batas, Cipinang Muara, Jatinegara, Jakarta Timur.
Baca Juga: Belum Banyak Yang Tahu, Ini Efek Samping Pakai Kampas Ganda Bertapak Panjang