Hasil FP2 Moto2 Teruel 2020: Sam Lowes Tercepat, Pembalap Indonesia Andi Gilang Pertajam Waktu

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 23 Oktober 2020 | 21:52 WIB

Sam Lowes berhasil jadi yang tercepat pada sesi FP2 Moto2 Teruel 2020 di Motorland Aragon (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.comSam Lowes berhasil jadi yang tercepat pada sesi FP2 Moto2 Teruel 2020 di Motorland Aragon (23/10/2020).

Pada sesi ini, sempat ada 2 kali red flag dimana sesi harus dihentikan.

Pertama ketika insiden pembalap Federal Oil Gresini Moto2, Edgar Pons, di cockscrew.

Crash yang dialami Pons membuat gravel trap masuk ke aspal, begitu juga dengan motornya.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Teruel 2020: Takaaki Nakagami Tercepat Kalahkan Maverick Vinales

Begitu bangkit dari crash, Pons yang merasa bertanggung jawab langsung memberikan peringatan kepada pembalap-pembalap yang mendekati lokasi tersebut bahwa ada area berbahaya.

Tak lama kemudian bendera merah berkibar dan sesi dihentikan sampai trek kembali bersih.

Yang kedua di lokasi yang sama, dialami oleh pembalap tercepat di sesi ini, Sam Lowes.

Setelah red flag kedua, beberapa pembalap masih bisa mempertajam waktunya.

Sementara itu pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar, masih kesulitan.

Baca Juga: Hubungan Andrea Dovizioso dan Danilo Petrucci Tak Harmonis, Ducati Akan Turun Tangan?

Andi Gilang yang di FP1 meraih P28, kini malah turun lagi menjadi P29.

Meski begitu, catatan waktunya membaik dari 1 menit 55,100 di FP1 menjadi 1 menit 54,128 detik di FP2.

Berikut hasil FP2 Moto2 Teruel 2020:

MotoGP.com
FP2 Moto2 Teruel 2020