GridOto.com - A&J Cycles cukup dikenal dengan berbagai garapannya yang bergaya retro modern berbasis Triumph.
Salah satu kreasi A&J Cycles yang menarik adalah Triumph Scrambler 1200 XE tahun 2019 bertampang kece ini.
Triumph Scrambler 1200 XE ini digarap dengan gaya desert sled dan terinspirasi dari motor Steve McQueen.
Untuk ubahan, rangka Triumph tetap seperti aslinya alias standar, hanya ada beberapa bracket yang dihilangkan dan beberapa part dipindahkan.
Baca Juga: Savage Blue, Triumph Bonneville T100 Scrambler Ala Vintage Enduro
Mulai dari depan, headlamp kini memakai Denali D2 LED yang terpasang pada bracket speedometernya dan tempat headlamp aslinya dipasangi number plate.
Kemudian setang bawaan dipadukan dengan spion Motogadget mungil serta handguards karbon fiber dari Barkbusters.
Tak ketinggalan dipasang sepatbor depan milik Harley-Davidson SX125 dengan custom bracket untuk melengkapi bodinya.
Kemudian untuk tangki juga masih bawaan motor namun sudah diberi kelir hitam dengan aksen emas serta hand lettering.
Baca Juga: Triumph Thruxton Cafe Racer Dibangun Terinspirasi Mercedes-Benz 300 SL Gullwing
Di belakangnya ada jok, side cover dan under tail hingga dudukan pelat nomor kustom untuk mendapatkan tampilan yang resik dan simpel.
Geser ke bagian kaki-kaki, suspensi Ohlins bawaan Triumph Scrambler 1200 XE mendapat powder coating dari Fast Bike Industries.
Dari sektor mesin, A&J Cycles hanya memasang knalpot custom 2into1 dengan posisi tinggi khas scrambler.
Hasilnya, Triumph Scrambler 1200 XE ini tampil menarik dengan gaya desert sled dan diberi nama 'XEcutioner'.