GridOto.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) akhirnya secara resmi meluncurkan Kijang Innova baru secara digital pada Kamis, 15 Oktober 2020.
Beragam peremajaan disematkan pada Multi Purpose Vehicle (MPV) medium ini, mulai dari aspek eksterior, interior, hingga fitur-fiturnya guna menambah kenyamanan.
Secara detail, pada sisi eksterior Kijang Innova baru mendapat beberapa sentuhan baru pada desail grill dengan warna abu-abu beserta lis chrome, lampu sein, dan velg 16 inch two tone.
Khusus pada varian V, terdapat penambahan berupa New Day-time Running Light, New Front Bumper with New Illuminating LED Fog Lamp, New Rear Combination Lamp with Black List, New Backdoor Black Paint Ornament, dan New Rear License Garnish.
Baca Juga: Kijang Innova Reborn Bekas Tipe Bensin , Ini Kisaran Harganya
Sementara di varian G, terdapat ubahan berupa New Front Bumper dengan Halogen Fog Lamp.
Pada sisi interior, Kijang Innova varian G dan V kini dihadirkan dengan jok berwarna baru yang menguatkan kesan premium.
Menariknya, bagi konsumen yang tertarik dengan model ini sudah bisa mendapatkan potongan harga alias diskon.
Diskon yang diberikan pun cukup besar lho sob, bahkan mencapai belasan juta rupiah.
Baca Juga: Toyota New Kijang Innova Sudah Dijual di Solo, Harga Tipe Venturer 2.4 AT Tembus Rp 500 Juta
“Toyota Kijang Innova baru (minor change) ada diskon mulai dari Rp 10 sampai Rp 15 juta,” ujar sales dealer Tunas Toyota di kawasan Jawa Barat kepada GridOto.com, Selasa (20/10/2020).
Sebagai informasi, sales tersebut mengatakan kalau untuk diskon Rp 10 juta berlaku untuk diskon by phone.
"Diskon by phone itu penawaran pertama yang akan kami berikan kepada konsumen," jelasnya.
Selain itu, untuk diskon sebesar Rp 15 juta, seles itu berkata kalau diskon tersebut berlaku untuk diskon owner.
Baca Juga: Simulasi Kredit Toyota Innova Venturer 2.4 AT Diesel, Cicilan Mulai Rp 9 Jutaan!
"Diskon owner itu diskon tertinggi (maksimal) yang bisa kami berikan untuk konsumen kalau memang serius dan sampai SPK," tutur sales tersebut.
Saat ini, Toyota Kijang Innova baru dibandrol mulai Rp 337,6 juta hingga Rp 495,7 juta OTR Jakarta.
Jika terkena diskon hingga Rp 15 juta, kalian bisa membawa pulang Toyota Kijang Innova hanya dengan Rp 480,7 juta saja sob.
Untuk daftar harga Toyota Kijang Innova baru lebih lengkapnya bisa cek di bawah ini ya.
Baca Juga: Varian TRD Sportivo Absen di Kijang Innova Facelift 2020, Begini Penjelasan toyota
Tipe | Harga |
Innova 2.0 G MT | Rp 337,6 juta |
Innova 2.0 G MT LUX | Rp 334,8 juta |
Innova 2.0 G AT | Rp 357,5 juta |
Innova 2.0 G AT LUX | Rp 363,7 juta |
Innova 2.0 V MT | Rp 386,5 juta |
Innova 2.0 V MT LUX | Rp 392,5 juta |
Innova 2.0 V AT | Rp 405,8 juta |
Innova 2.0 V AT LUX | Rp 412 juta |
Venturer 2.0 MT | Rp 435,5 juta |
Venturer 2.0 AT | Rp 455,5 juta |
Innova 2.4 G MT Diesel | Rp 368,7 juta |
Innova 2.4 G AT Diesel | Rp 389,9 juta |
Innova 2.4 V MT Diesel | Rp 421,2 juta |
Innova 2.4 V AT Diesel | Rp 440,9 juta |
Venturer 2.4 MT Diesel | Rp 474,3 juta |
Venturer 2.4 AT Diesel | Rp 495,7 juta |