GridOto.com - Sebelum Yamaha Mio lahir, Yamaha Nouvo sudah mengaspal duluan di Indonesia.
Soal mesin baik Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo menggunakan piston berukuran 50 mm dengan panjang langkah atau stroke 57,9 mm.
Berarti Yamaha Nouvo dan Yamaha Mio menggunakan mesin 113 cc.
Sekilas mirip, ternyata ada beberapa perbedaan antara mesin Yamaha Nouvo dengan Yamaha Mio.
Baca Juga: Pilih Geser Big End atau Ganti Pin Stroke Aftermarket, Lebih Aman Mana?
"Kalau dari head silindernya, perbedaannya terlihat dari cover atau tutup head silindernya," buka Zaenal, owner bengkel spesialis Yamaha Nouvo, Jambul Wara Wiri kepada GridOto.com pada Rabu (14/10/2020).
"Kalau tutup head silinder Yamaha Mio polos, sedangkan Yamaha Nouvo pada tutup head silindernya terdapat breket untuk box filter udara," papar pria yang akrab disapa Jambul ini.
Sedangkan untuk ukuran noken as, ukuran klep hingga keteng yang digunakan antara Yamaha Mio dan Yamaha Nouvo sama.
"Bentuk dan ukuran blok silinder, piston sampai kruk as pun antara Yamaha Nouvo dan Yamaha Mio sama," jelas Jambul.
Baca Juga: Video Ceramic Coating Yamaha Mio, Ternyata Seperti Ini Hasilnya
Kecuali ada beberapa kruk as Yamaha Nouvo yang bobotnya lebih berat.
"Cuma ada beberapa kruk as Yamaha Nouvo yang bagian bawahnya lebih tebal, ciri-cirinya di setang sehernya ada tulisan Rocket," jelas Zaenal.
"Selebihnya sama dengan Yamaha Mio, sehingga bisa bertukar pakai," tutup Jambul saat ditemui di Jalan Batas Cipinang Muara No.51, Cipinang Muar, Jatinegara, Jakarta Timur.
Selain mesin perbedaan ada perbedaan yang terlihat dari Yamaha Nouvo dan Yamaha Mio yaitu sokbreker.
Baca Juga: Sil Sokbreker Motor Masih Bocor Padahal Sudah Diganti, Ini Sebabnya
Yamaha Mio hanya menggunakan satu sokbreker belakang di sebelah kiri.
Sedangkan Yamaha Nouvo menggunakan dual sokbreker layaknya motor bebek.