GridOto.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) memperkenalkan Medium MPV New Toyota Kijang Innova, Kamis (15/10/2020) secara daring melalui channel YouTube ToyotaIndonesia.
Versi facelift dari Toyota Kijang generasi keenam ini hadir dalam 16 varian termasuk Venturer.
Ada penambahan varian baru Luxury Grade pada tipe 2.0 G dan 2.0 V.
Ke-16 varian tersebut dibagi dalam dua pilihan mesin dan transmisi.
Baca Juga: Head Unit Toyota Venturer 2020 Dibekali Fitur NFC, Apa Fungsinya?
Ada mesin bensin 2.000 cc berkode 1TR-FE dan mesin diesel 2.400 cc 2GD-FTV yang masing-masing dipadukan dengan pilihan transmisi manual dan otomatis.
Vietnam malah meluncurkannya pada Jumat (9/10/2020), sepekan lebih awal daripada di Indonesia.
Baca Juga: Kenapa Toyota New Kijang Innova Dirilis Duluan di Vietnam Baru Kemudian Indonesia? Ini Alasannya