GridOto.com - Seri MotoGP Aragon 2020 di Sirkuit Motorland Aragon, Spanyol yang digelar akhir pekan ini (16-18/10), punya sejarah buruk bagi Valentino Rossi.
MotoGP Aragon 2020 sepertinya menjadi seri yang cukup menyulitkan bagi pembalap tim Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi.
Terlebih, menurut data dari MotoGP.com, pembalap asal Italia ini punya sejarah buruk, belum pernah menang di Sirkuit Motorland Aragon sejak 2010 silam.
Kemudian ditambah The Doctor juga pernah mengalami crash hebat ketika melakoni laga MotoGP Aragon 2014 silam.
Baca Juga: MotoGP Aragon 2020 Dinilai Sulit Bagi Valentino Rossi, Maverick Vinales Justru Menyukai Sirkuit Ini!
Crash tersebut bahkan membuat Rossi pingsan, sehingga ia harus dilarikan ke rumah sakit terdekat.
Beruntung, The Doctor tidak cedera setelah mengalami crash hebat di MotoGP Aragon 2014.
Walaupun tak pernah menang sejak 2010, Valentino Rossi sebetulnya sempat merasakan naik podium di MotoGP Aragon.
Tepatnya pada musim 2013, 2015 serta 2016 di mana Rossi mampu naik podium tiga dan itu merupakan hasil terbaik yang diraihnya di Sirkuit Motorland Aragon.
Dengan sejarah sedemikian rupa, apakah The Doctor mampu mengubahnya dengan meraih kemenangan di MotoGP Aragon 2020?
Atau terus memperpanjang sejarah buruknya, mengingat dalam tiga balapan terakhir di musim ini Rossi gagal finis.