GridOto.com - Para pembalap Yamaha mampu tampil dominan pada FP4 MotoGP Prancis 2020 di sirkuit Le Mans (10/10/2020).
Pada akhirnya Fabio Quartararo berhasil jadi yang tercepat dengan 1 menit 32,528 detik.
Quartararo memimpin dominasi pembalap Yamaha, dimana ada Franco Morbidelli, Maverick Vinales, dan Valentino Rossi mendominasi 4 besar.
Masalah motor dialami oleh pembalap Red Bull KTM Tech3, Miguel Oliveira, di pertengahan sesi.
Mesin Miguel Oliveira nampak mengalami masalah karena mengeluarkan asap, sampai membuat oli mesinnya berceceran di trek.
Jack Miller hampir saja jadi korban oli Oliveira, untung tidak sampai terjatuh dan langsung memberikan isyarat kepada marshal.
Red flag berkibar, sesi dihentikan sementara sampai ceceran oli bisa dibersihkan.
Setelah red flag 20 menit lebih, akhirnya pit lane kembali dibuka untuk melanjutkan sisa waktu sesi FP4.
Berikut hasil FP4 MotoGP Prancis 2020