Masuk Musim Hujan, Begini Cara Mudah Merawat Sokbreker Motor Biar Awet

Muhammad Farhan - Kamis, 1 Oktober 2020 | 10:44 WIB

Ilustrasi kaki-kaki motor yang kotor (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Memasuki musim hujan, begini cara mudah merawat sokbreker motor biar awet menurut bengkel spesialis.

Lebih rentan kotor akibat terkena air dan debu, masalah pada sokbreker lebih rentan ketika dipakai saat musim hujan.

Secara tidak sadar, membiarkan tumpukan kotoran tersebut menempel mempercepat proses kerusakan pada sokbreker motor.

“Tumpukan kotoran perlahan mengering dan menggores batang as dan sil sok, hasilnya oli sok bisa bocor keluar,” buka Joko, pemilik bengkel Joko Shock Jaya, Pondok Cabe, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Motor Mendadak Oleng Saat Dikendarai, Ini Dua Penyebab Utamanya

Ditandai dengan adanya noda oli saat sokbreker bocor, hasilnya sok tidak lagi bisa bekerja meredam benturan.

Dampak yang sama bakal dialami oleh sokbreker depan ataupun belakang yang kondisinya dibiarkan dalam keadaan kotor.

Grass Indonesia
Tanpa disentuh, begini cara menggunakan sabun cuci motor touchless

Nah sebelum kotoran sampai mengering, mencegah sokbreker bocor caranya mudah dan bisa dilakukan sambil cuci motor.

“Sehabis dipakai berkendara dan terkena hujan, cukup semprotkan air bersih supaya kotoran rontok dari area batang as dan sil sokbreker,” jelas Pak De, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Bukan Kerjaan Setan, Ini Sebab dan Solusi Putaran Gas Motor Terbuka Sendiri

Selain rajin membersihkan sokbreker motor saat kotor, cara berkendara juga berperan penting menentukan keawetan sokbreker.

“Kalau rute harian banyak jalanan jelek atau sering dipakai menghantam lubang atau polisi tidur, normalnya sokbreker pasti lebih cepat rusak,” lengkapnya.

Tuh, jadi biar sokbreker enggak gampang rusak, perhatikan kebersihan dan juga cara berkendara.