GridOto.com - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales melelang helm yang dibuat khusus untuk program Version CLÍNICO.
Nantinya dana hasil lelang helm Vinales yang didesain oleh Aldo Drudi akan digunakan untuk membantu penelitian melawan Covid-19 sob.
Untuk pelaksanaan lelang helm dengan desain khusus ini berlangsung sejak 25 hingga 30 September 2020 mendatang.
Melansir clinicbarcelona.org, Drudi membuat helm ini dengan penuh kombinasi warna yang unik.
Helm khusus ini didominasi oleh warna biru dengan grafis bunga bermekaran pada setiap sisinya.
Selain itu, tepat pada bagian atas helm terdapat grafis pelangi yang melambangkan keindahan setelah ‘badai berlalu’.
Desain spesial yang hanya ada dua di dunia ini melambangkan harapan agar pandemi Covid-19 segera berlalu.
Spesialnya lagi, helm Vinales yang dilelang telah diberi tanda tangannya dan Valentino Rossi.
Buat sobat GridOto yang berminat untuk berpartisipasi dalam lelang helm Vinales bisa klik di sini.
Lihat postingan ini di InstagramSebuah kiriman dibagikan oleh Monster Energy Yamaha MotoGP (@yamahamotogp) pada