Daihatsu Sirion Lama Jadi Jenong Dandan Minimalis Pasang Pelek TE37

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 26 September 2020 | 12:37 WIB

Modifikasi Daihatsu Sirion bergaya JDM dari Malaysia (Luthfi Abdul Aziz - )

GridOto.com - Modifikasi Daihatsu Sirion ini datang dari negara tetangga Malaysia yang diubah gayanya jadi lebih sporty.

Sirion ini ingin mencoba mengaplikasi gaya saudara jauhnya yakni Toyota Passo atau Boon.

Mulai dari eksterior, Daihatsu Sirion ini mengenakan body kit lasiran Toyota Passo Racy.

Baca Juga: Fitur-fitur Unik Daihatsu Sirion yang Tidak Dimiliki Oleh Kompetitor di Kelasnya

Mekanika
Tampilan depan Daihatsu Sirion bergaya JDM dari Malaysia

Aksen serat karbon juga ikut terpasang di body seperti kap mesin dan lips spoiler.

Sementara di bonnet dipasang hood scoop berukuran besar yang membuatnya nampak seperti ikan koi jenong, hehehe.

Bergeser ke bagian samping sudah dipasang side skirts minimalis yang sukses menambah kesan dinamis Sirion berkelir putih ini.

Mekanika
Tampilan belakang Daihatsu Sirion bergaya JDM dari Malaysia

Sedikit ubahan di bagian buritan yang dipasangkan spoiler lebar lansiran TRD Sportivo

Selain dengan bodi, ubahan lain juga terdapat di bagian kaki-kaki Daihatsu Sirion ini.

Suspensi standarnya sudah diganti pakai suspensi udara lansiran BOLD System yang siap bikin tongkrongan small hatchback ini jadi lebih merunduk.

Baca Juga: Wih! Dengan Rp 60 Jutaan Dapat Mobil Bekas Sirion Tipe M A/T

Mekanika.com
Daihatsu Sirion pakai pelek 17 inci lansiran Volk Racing TE37

Kemudian kaki-kaki dijahit dengan pelek palang Volk Racing TE37 berukuran 17 inci.

Di dalam pelek racing ini sudah upgrade sistem pengereman yang dicangkok dari Honda Civic FD.