GridOto.com - Sebelum MotoGP Catalunya 2020 yang digelar akhir pekan ini, sudah ada 6 pembalap pemenang balapan pada 7 seri awal MotoGP 2020.
Ada Fabio Quartararo yang menang 2 kali di Jerez, Brad Binder di Brno, Andrea Dovizioso balapan pertama di Red Bull Ring, Miguel Oliveira pada balapan kedua di Red Bull Ring, Franco Morbidelli pada balapan pertama di Misano, dan terakhir Maverick Vinales pada balapan kedua di Misano.
Angka 6 pemenang dari 7 balapan ini belum pernah terjadi dalam sejarah MotoGP.
Hal ini jadi bukti cukup meratanya kekuatan tiap pembalap dan pabrikan di MotoGP 2020.
Baca Juga: Raih Point Terbanyak, Begini Harapan Pembalap Tim Suzuki Joan Mir di MotoGP Catalunya 2020
Jumlah 6 pembalap pemenang diyakini tidak akan berhenti dan akan terus bertambah di sisa 7 balapan MotoGP 2020.
MotoGP 2020 diprediksi akan menyamai atau bahkan melampaui rekor jumlah pembalap pemenang pada MotoGP 2016 lalu.
Di 2016, ada 9 pembalap yang mencicipi kemenangan balapan.
Ada Marc Marquez, Jorge Lorenzo, Valentino Rossi, Jack Miller, Andrea Iannone, Cal Crutchlow, Maverick Vinales, Dani Pedrosa, dan Andrea Dovizioso yang menang saat itu.