GridOto.com - Musim pancaroba di Indonesia bikin cuaca kini jadi mulai sering hujan.
Dalam menyambut cuaca hujan ini kita juga perlu lakukan beberapa penyesuaian di motor.
Untuk motor dengan sistem penggerak rantai contohnya, harus disesuaikan setelannya.
"Kalau musim hujan seperti ini apalagi rawan banjir baiknya setel rantai tidak terlalu kencang," buka Hasby Ansyori owner CikBie Garage di daerah Kota Bengkulu.
Baca Juga: Cara Simpel Lepas Limiter Top Speed Honda CBR250RR, Gak Keluar Duit
"Kenapa dibikin kendur? Soalnya kalau lewat genangan atau banjir bikin kinerja rantai jadi lebih berat," tambahnya.
"Seandainya rantai terlalu kencang tapi kinerjanya berat bisa bikin rantai cepat aus," tambahnya lagi.
Tapi mengendurkannya juga jangan terlewat kendur.
"Coba gerakkan saja pakai jari, yang penting rantai masih bergerak tapi tidak terlalu kendur juga," lanjut Hasby yang sering jadi instruktur Safety Riding.