GridOto.com -Modifikasi Yamaha MX King 150 menjadi salah satu cara yang ditempuh penggunanya untuk tampil beda dan lebih berkelas.
Salah satu contoh hasil modifikasi yang menarik ialah Yamaha MX King 150 dengan kaki-kaki KTM ini.
Namun sebelum ke kaki-kakinya kita bedah dulu modifikasi di bagian yang lain.
Pada bagian kokpit, MX King 150 ini dipasangi master rem dan tuas rem aftermarket.
Baca Juga: Yamaha MX King 150 Tampil Seram Pakai Konsep Doraemon Zombie
Lalu ada juga gas spontan Domino, handgrip Spider serta headlamp LED yang memberikan kesan modern.
Modifikasi berikutnya ada pada bagian kaki-kaki yang merupakan daya tarik utama motor ini.
Untuk kaki depan kini memakai garpu depan model upside down dan dilengkapi pengereman istimewa.
Rem depannya jadi double disc dengan kaliper Brembo empat piston yang sangar tentunya.
Baca Juga: Modifikasi Minimalis Yamaha MX King 150, Pilihan Partnya Masih Normal
Kemudian untuk kaki belakangnya memakai swing arm KTM Duke 250 dengan mono sok Gazi.
Makin istimewa lagi dengan peleknya yang memakai OZ Racing model palang enam.
Sementara dari bodi-bodi dan mesin tampak masih standar tanpa ada ubahan yang berarti kecuali adanya exhaust system racing.
Berkat modifikasi tersebut, Yamaha MX King 150 ini pun jadi lebih kekar dan sangar.