GridOto.com - SpeedKore baru saja merampungkan restorasi BMW 3.0 CS milik aktor pemeran Iron Man, Robert Downey Jr.
Menariknya, permintaaan Robert Downey Jr ini menjadi langkah pertama bagi Speedkore dalam menangani mobil Jerman.
Dari eksterior restorasi BMW 3.0 CS ini dibungkus dengan warna Brick Red dihiasi panel body serat karbon khas SpeedKore di beberapa bagian.
Baca Juga: Modifikasi BMW X5 M Sangar Berjubah Hitam Dari Bodi Sampai Pelek
Panel bodi serat karbon terpasang di air dam, rocker molding dan bumper depan untuk menjaga bobot mobil seminimal mungkin.
Soal kaki-kaki, peleknya dipilih HRE 3-piece warna gunmetal dan didalamnya ada rem Brembo.
Plus suspensi aftermarkat Bilstein biar mobil ini makin asyik dikemudikan.
Interior restorasi BMW 3.0 CS ini juga tampil kekinian tapi tidak serta merta meninggalkan kesan klasiknya. Terbungkus kulit kombinasi warna kayu abu-abu dan coklat kopi.
Warna kayu abu-abu tampak di setir Nardi dan dashboard berpadu dengan panel pintu dan jok berwarna coklat kopi.
Panel-panel instrumen baru juga didesain klasik serta ada monitor layar sentuh yang tersembunyi.
Baca Juga: BMW M3 E46 Dimodif Minimalis, Warna dan Kaki-kakinya Bikin Segar
Setelah merampungkan eksterior dan interior, gantian sektor jantung pacu sekarang jadi korban.
Mesin asli M30 3.000 cc 6 silinder segarisnya digantikan dengan mesin M5 berkode S38B36 3.600 cc.
Mesin dengan tenaga 311 dk ini kemudian dipasangkan dengan transmisi otomatif 4-percepatan ZF.