Modifikasi Yamaha R25 Adventure Pakai Setang Fatbar Makin Kekar

Yuka Samudera - Senin, 31 Agustus 2020 | 12:10 WIB

Modifikasi Yamaha R25 pakai stang fatbar biar makin adventure. (Yuka Samudera - )

GridOto.com - Modifikasi Yamaha R25 adventure milik bro Radix sukses mengubah identitas dari sport fairing bike, jadi sport fairing adventure yang proper diajak touring.

Modifikasi Yamaha R25 adventure ini terinspirasi oleh bentuk Yamaha Tracer. Salah satu motor petualang dari Yamaha yang tetap memakai fairing ala sport bike namun memiliki tampilan layaknya motor touring.

Nah biar semakin keluar kesan adventure, modifikasi Yamaha R25 milik Radix ini juga turut mengalami ubahan di sektor kemudi yang kini memakai setang fatbar.

Yuka Samudera
Modifikasi Yamaha R25 pakai stang fatbar biar makin adventure.
Gimana sih detail ubahannya? Yuk kita simak sob!

"Memutuskan merombak area kemudi Yamaha R25 ini juga salah satu faktor yang penting di modifikasi Yamaha R25 saya mas. Karena jelas enggak akan cocok dan nyaman kalau  motor touring menggunakan stang clip on alias setang jepit," buka Radix.

"Makanya sektor kemudi ini menjadi ubahan yang krusial buat saya juga selain ubahan di posisi fairing dan penambahan aksesoris lainnya mas," tambahnya.

Yuka Samudera
Pakai stang fatbar.
Ubahan di sektor kemudi Yamaha R25 ini sekilas terlihat simpel, hanya mengganti setang clip on dengan setang fatbar.

Namun kalau mau diteliti lebih dalam, ternyata menurut Radix ada ubahan di bagian segitiga atasnya juga sob.

"Saya memilih pakai stang fatbar karena itu yang paling cocok dan nyaman ketika saya bawa touring. Sebenarnya ubahannya simpel sih mas, agar stang fatbar ini bisa terpasang, saya pakai segitigas atas kepunyaan Yamaha MT25 yang ternyata pas saya coba juga plug n play ke area segitiga Yamaha R25," tukas Radix.

Shopee
Ilustrasi segitiga atas Yamaha MT25.

"Jadi segitiga atas pakai kepunyaan Yamaha MT25, berikut juga raiser bagian bawahnya mas, Nah karena diameter setang fatbar itu kan lebih lebar dibanding setang bawaan Yamaha MT25, makanya untuk bagian raiser atasnya saya pakai raisernya Protaper juga," ujarnya.

"Untuk setang fatbarnya sendiri itu bebas sih sesuai selera mau pakai model atau merk apa, kalau saya pakai setang fatbar Protaper Contour," lanjut Radix.

Yuka Samudera
Triknya pakai segitigas atas Yamaha MT25.

Nah bicara soal kabel gasnya, Radix juga mengaku menggantinya dengan kepunyaan Yamaha MT25 yang lebih panjang sob.

Sedangkan untuk selang rem, karena kebetulan kaliper depan Yamaha R25 miliknya juga sudah bukan bawaannya, tentu selang rem aftermarket menjadi pilihan.

"Masih aman kok jika pakai kabel gas Yamaha MT25 karena memang agak panjang. Untuk mengganti area kemudi ini kemarin saya menghabiskan kisaran 500-600 ribuan mas," tukas Radix.