Hasil FP3 Moto2 Stiria 2020: Pembalap Indonesia Andi Gilang Tampil Baik, Jorge Martin Tercepat

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 22 Agustus 2020 | 17:43 WIB

Jorge Martin tercepat di FP3 Moto2 Stiria 2020, Andi Gilang tampil baik (Rezki Alif Pambudi - )

GridOto.com - Kejadian unik terjadi di sesi FP3 Moto2 Stiria 2020 (22/8/2020).

Pembalap pengganti Hafizh Syahrin yang cedera, Alejandro Medina, mengalami crash di tikungan 1 Red Bull Ring.

Lokasi yang sama dengan crash Hafizh Syahrin di seri sebelumnya, dimana dia menabrak motor Enea Bastianini hingga terlempar ke udara dan cedera, hingga akhirnya harus digantikan Medina.

MotoGP.com
Crash Alejandro Medina

Crash cukup parah juga dialami pembalap Marc VDS, Sam Lowes.

Baca Juga: Bos Ducati Beri Kode Francesco Bagnaia Bisa Gantikan Andrea Dovizioso di MotoGP 2021

Kembaran dari pembalap WorldSBK Alex Lowes ini mengalami crash di tikungan 3 dan dari motornya muncul percikan api.

MotoGP.com
Alex Lowes crash di FP3 Moto2 Stiria 2020

Lowes terlihat kesakitan dan dibawa ke Medical Center.

Untungnya tidak terjadi hal serius dan Lowes dinyatakan fit untuk lanjut ke trek.

Pemenang balapan sebelumnya, Jorge Martin, berhasil jadi yang tercepat di sesi ini.

Jorge Martin mempertajam waktunya dengan mencatat waktu 1 menit 28,501 detik.

Martin mengalahkan Marco Bezzecchi dengan 1 menit 28,555 detik, cukup tipis.

Baca Juga: Video Preview MotoGP Stiria 2020: Siapa yang Bisa Menjegal Andrea Dovizioso di Sirkuit Red Bull Ring?

Sam Lowes di posisi 3 pada waktu kombinasi FP1-FP3.

Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang tampil cukup bagus di sesi ini.

Andi Gilang sempat mendekat ke 14 besar di waktu kombinasi, tepatnya di P16, sebelum akhirnya di gusur ke P20 di catatan terakhir.

Berikut hasilnya

MotoGP
FP3 Moto2 Stiria 2020

MotoGP
FP3 Moto2 Stiria 2020

MotoGP
FP3 Moto2 Stiria 2020

MotoGP
FP3 Moto2 Stiria 2020