GridOto.com - Replika YZR-M1 Petronas Yamaha Sepang Racing Team (SRT) yang memiliki basis YZF-R1 2020 resmi diluncurkan untuk menghormati Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
Yamaha YZF-R1 Petronas Yamaha SRT ini diluncurkan oleh Yamaha Motor Europe dan Yamaha Austria Racing Team (YART) GYTR Pro Shop pada Jumat (21/08/2020).
Melansir Paultan.org, kemiripan YZF-R1 Petronas Yamaha SRT dengan YZR-M1 tidak hanya tampak pada livery-nya saja sob.
Namun YZF-R1 Petronas Yamaha SRT juga dibuat dengan detail agar menghadirkan aura seperti YZR-M1 tunggangan Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
Baca Juga: Jelang MotoGP Austria 2020, Fabio Quartararo Justru Merasa Tak Percaya Diri, Apa Alasannya?
Upgrade yang dilakukan pada YZF-R1 edisi ini meliputi performa serta fairing serat karbon Genuine Yamaha Technology for Racing (GYTR) dan winglet seperti MotoGP.
Bahakn proses pengecatannya juga dilakukan oleh mekanik yang mengerjakan livery YZR-M1 Petronas Yamaha SRT.
Beberapa spare part seperti peredam kejutnya juga diganti menggunakan Ohlins FRGT di depan dan monoshock Ohlins TTX di belakang.
Lalu untuk pelek yang digunakannya adalah aluminium Marchesini tujuh palang dilengkapi dengan ban balap Michelin.
Baca Juga: Repsol Honda Tak Berdaya Tanpa Marc Marquez, Tertinggal Jauh dengan Petronas Yamaha SRT
YZF-R1 2020 Petronas Yamaha SRT juga dilengkapi footsteps balap, tuas rem dan kopling yang dapat disesuaikan dari Brembo.
Selain itu, Brembo juga menyuplai kaliper balap GP4-RX dan rem cakram T-Drive untuk membuat YZR-M1 Petronas Yamaha SRT semakin kental dengan aura YZR-M1 MotoGP.
Istimewanya lagi, para konsumen yang membeli Yamaha YZF-R1 ini akan mendapat helm KYT, kemeja Petronas Yamaha SRT, dan tiket tamu VIP MotoGP.
Sayangnya sampai saat ini masih belum diketahui berapa dana yang dikeluarkan untuk membawa pulang Yamaha YZF-R1 Petronas Yamaha SRT ini.