Crash Horor MotoGP Austria 2020, Berapa Sih Biaya yang Dikeluarkan Tim Satelit Buat Perbaikan Motor Jika Kecelakaan?

Eka Budhiansyah,Naufal Nur Aziz Effendi - Kamis, 20 Agustus 2020 | 12:15 WIB

crash horor di MotoGP Austria 2020, berapa biaya yang harus dikeluarkan tim satelit buat perbaikan motor jika kecelakaan? (Eka Budhiansyah,Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Insiden crash horor antara Johann Zarco dan Franco Morbidelli mewarnai jalannya MotoGP Austria 2020, Minggu (16/8/2020).

Pasca-insiden, motor milik Johann Zarco dan Franco Morbidelli rusak parah akibat terguling di gravel bahkan menabrak dinding pembatas sirkuit.

Sebagai informasi, baik Zarco dan Morbidelli adalah pembalap tim satelit yang motornya merupakan sewaan dari pabrikan.

Setelah crash horor MotoGP Austria 2020 itu, sobat penasaran enggak berapa sih biaya perbaikan motor setelah kecelakaan?

Baca Juga: Data Telemetri Motor Terungkap, Johann Zarco Terbukti Sengaja Celakai Morbidelli?

Penting untuk diketahui dulu harga satu unit motor MotoGP milik tim pabrikan.

Dilansir dari Box Repsol.com, harga satu unit motor tim pabrikan setidaknya menyentuh 3 juta euro, atau seharga Rp 52,3 miliar (kurs 1 euro = Rp 17.455,84 per 20 Agustus 2020).

Sedangkan tim satelit yang motornya cuma menyewa, harganya 2 juta euro atau sekitar Rp 34,9 miliar untuk satu musim.

Harga sewa itu berlaku untuk dua unit motor MotoGP, belum termasuk biaya penggantian sparepart alias komponen jika ada yang rusak.