Ada Magnet Dipasang di Kabel Busi Motor, Fungsinya Buat Apa?

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 14 Agustus 2020 | 11:40 WIB

Ilustrasi magnet yang terpasang di kabel busi (Mohammad Nurul Hidayah - )

Gridoto.com - Pasti beberapa bikers masih ada yang bingung dengan fungsi magnet yang berbentuk seperti baterai dan dipasangkan di kabel busi motor.

Magnet ini memang tidak sebagai komponen bawaan motor, tetapi dijual sebagai barang aftermarket yang bisa dipasang langsung di motor.

Lalu apa sebenarnya fungsi dari magnet yang dipasangkan di kabel busi motor ini?

"9Power dibuat menggunakan bahan dasar Magnesium Mangan C, fungsinya untuk menstabilkan dan merapikan arus dari koil ke busi, jadinya api lebih fokus," ujar Yanto, dari 9Power Indonesia.

Baca Juga: Pasang Ground Strap Di Kabel Busi Meningkatkan Performa Motor?

Untuk cara kerjanya, magnet ini merapikan aliran listrik yang berjalan di kabel busi agar tidak banyak tegangan liar yang keluar, sebenarnya sudah banyak juga digunakan di kabel power barang elektronik.

Cara kerjanya sama saja seperti kabel ground strap yang dililitkan pada kabel busi.

Namun, untuk pemasangannya lebih simpel model magnet ini yang tinggal masukan selongsongnya ke luar kabel busi.

"Untuk pasangnya cukup dua saja, satu di dekat koil dan satu di dekat cop busi," tambah Yanto.

Baca Juga: Benarkah Pasang Ground Strap Bikin Api Busi Lebih Besar dan Fokus?