Biaya Servis Mitsubishi Outlander PHEV Cuma 1 Persenan Dari Harganya

Aries Aditya Putra - Senin, 3 Agustus 2020 | 16:49 WIB

Mitsubishi Outlander PHEV (Aries Aditya Putra - )



GridOto.com - Mitsubishi Outlander PHEV saat ini dijual dengan harga Rp 1,304 miliar.

Memang terbilang mahal untuk sebuah SUV 5 tempat duduk. Tapi, urusan biaya servis, ternyata Mitsubishi Outlander PHEV cuma satu persen dari harga jual mobilnya lho.

Salah satu faktornya, karena biaya servis dari 10 ribu hingga 50 ribu kilometer masih gratis baik jasa maupun spare part.

Sementara biaya servis dari 60 ribu sampai 100 ribu kilometer tetap bayar meski tidak lebih dari 1,5 persen dibanding harganya.

Baca Juga: Penasaran Sama Pajak Tahunan Mitsubishi Outlander PHEV? Siapin Segini Tiap Bulan

Aries Aditya Putra
Biaya servis Mitsubishi Outlander PHEV hanya Rp 14 jutaan hingga 100 ribu KM

Untuk sevis 60 ribu km, pemilik Outlander PHEV harus merogoh kocek Rp 4.153.350. Dan ini merupakan biaya termahal dibanding servis lainnya.

Sedangkan untuk servis 70 ribu dan 90 ribu km, biayanya Rp 1.588.600.

Servis 80 ribu km, sedikit lebih tinggi yakni Rp 2.872.900.

Dan terakhir, servis 100 ribu total biaya jasa dan spare part mencapai 3.808.950.

Artinya kalau ditotal, biaya servis Mitsubishi Outlander PHEV hingga 100 ribu km hanya Rp 14.012.400. Atau sekitar 1,075 persen dari harga jual saat ini.

Periodical Maintenance (KM) Total Maintenance Cost
1.000 Gratis
10.000 Gratis
20.000 Gratis
30.000 Gratis
40.000 Gratis
50.000 Gratis
60.000 Rp 4.153.350
70.000 Rp 1.588.600
80.000 Rp 2.872.900
90.000 Rp 1.588.600
100.000 Rp 3.808.950
Total Rp 14.012.400