GridOto.com - Momentum Hari Raya Idul Adha 1441 H yang bertepatan dengan libur panjang akhir pekan diperkirakan akan membuat arus lalu lintas meningkat.
Guna mengantisipasi hal tersebut, jajaran Polresta Cirebon menyiapkan sejumlah pos pengamanan di wilayah hukumnya.
"Pos pengamanan sudah disiapkan dari mulai di jalur tol hingga jalur arteri Pantura, Kabupaten Cirebon," ujar Kapolresta Cirebon, Kombes Pol M Syahduddi, dikutip GridOto.com dari Tribuncirebon.com, Jumat (31/07/2020).
Syahduddi mengatakan, sejumlah personel dari Polresta Cirebon dan Polsek jajaran juga telah disiagakan pada pos pengamanan yang sudah tersebar di beberapa titik.
Petugas yang dikerahkan akan mengurai arus lalu lintas saat kepadatan kendaraan terjadi.
Sedikitnya ada 10 pos pengamanan yang sudah disiapkna pihak kepolisian di sejumlah titik di wilayah hukum Polresta Cirebon.
"Ini upaya kami dalam mengantisipasi lonjakan volume kendaraan saat Idul Adha," ujar Syahduddi.
Baca Juga: Libur Idul Adha Tak Ada Larangan Mudik, Kemenhub Siapkan Antisipasi Lonjakan Arus Lalu Lintas
Masyarakat diimbau untuk selalu mengikuti arahan personel polisi yang bertugas di lapangan.
Selain itu, para pengendara juga diminta untuk mengutamakan keselamatan lalu lintas demi kebaikan bersama.
Syahduddi mengatakan, arus lalu lintas di Kabupaten Cirebon aman dan lancar meski terlihat ada peningkatan volume kendaraan.
"Peningkatan volume kendaraan di jalur tol mencapai 30 persen. Kalau jalur arteri hanya sedikit lonjakan," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribuncirebon.com dengan judul Antisipasi Lonjakan Volume Kendaraan Selama Idul Adha, Polresta Cirebon Siapkan 10 Pos Pengamanan